
Bola.net - Rodri dan Declan Rice bisa disebut sebagai dua pemain terbaik di posisinya di Premier League musim ini. Kedua pemain tersebut memegang peran penting bagi tim masing-masing.
Rodri adalah pilar penting dalam permainan Man City, sudah menjadi rahasia umum. Kehadirannya di lapangan sangat dibutuhkan. Tim jadi main berbeda ketika dia absen.
Demikian pula dengan Rice. Musim ini adalah musim pertamanya bersama Arsenal dan dia bisa langsung nyetel dengan permainan tim. Bahkan Rice sudah dipercaya sebagai salah satu pemain terpenting.
Kini, setelah Arsenal bersaing dengan Manchester City dalam perebutan juara Liga Inggris, mau tak mau Rice jadi sering dibandingkan dengan Rodri. Apa katanya?
Beda gaya main, Rice dan Rodri
Rice tahu bahwa dia masih harus membuktikan banyak hal di Arsenal. Kariernya bersama The Gunners baru dimulai, jalan masih panjang.
Karena itu, dia merasa tidak bisa dibandingkan dengan Rodri. Gaya bermainnya berbeda, meski sama-sama berperan dalam peran defensif di lini tengah.
"Kami pemain yang berbeda, saya rasa begitu. Rodri lahir di Spanyol, dia selalu jadi pemain no. 6 secara alamiah. Anda bisa melihat itu dalam cara bermainnya di bawah Pep," kata Rice.
"Dia bermain dengan lebih rapi daripada saya. Saya punya kebebasan lebih. Memang musim ini saya lebih dibatasi gaya main tim, tapi soal gaya bermain di lapangan, saya merasa sedikit lebih bebas," tandasnya.
Jadwal Premier League 2023/2024
Matchday 36
Sabtu, 4 Mei 2024
02.00 WIB - Luton Town vs Everton
18.30 WIB - Arsenal vs Bournemouth
21.00 WIB - Brentford vs Fulham
21.00 WIB - Burnley vs Newcastle
21.00 WIB - Sheffield United vs Nottm Forest
23.30 WIB - Man City vs Wolves
Minggu, 5 Mei 2024
20.00 WIB - Chelsea vs West Ham
20.00 WIB - Brighton vs Aston Villa
22.30 WIB - Liverpool vs Tottenham
Selasa, 7 Mei 2024
02.00 WIB - Crystal Palace vs Man United
Klasemen Liga Inggris 2023/2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Di Mata Declan Rice, Arsenal Lebih Menarik dari Man City
Liga Inggris 1 Mei 2024, 19:00
-
Kiper Manchester City Ederson Alami Cedera, Keuntungan Buat Arsenal?
Liga Inggris 29 April 2024, 12:17
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR