Bola.net - Sebuah fakta terungkap mengenai masa depan Adrien Rabiot. Mantan gelandang PSG itu diberitakan menolak tawaran Manchester United untuk bergabung dengan Juventus di musim panas ini.
Rabiot merupakan salah satu gelandang berbakat yang dimiliki Prancis. Ia selalu tampil apik di lini tengah PSG dalam beberapa tahun terakhir.
Pemain 24 tahun itu kontraknya akan habis di akhir bulan ini. Ia sudah memutuskan tidak memperpanjang kontraknya, sehingga ia akan berstatus sebagai free agent di musim panas ini.
Manchester United diberitakan sangat tertarik dengan jasa sang gelandang. Mereka diberitakan sudah menyiapkan kontrak yang menggiurkan untuk Rabiot.
Namun dilansir jurnalis Italia, Gianluca Di Marzio, Rabiot tidak tergoda tawaran United tersebut. Ia disebut sudah mantap untuk bergabung dengan Juventus musim depan.
Rabiot diberitakan sudah cukup lama bernegosiasi dengan Juara Serie A itu. Ia memutuskan untuk pindah ke Turin karena ia merasa yakin dengan proyek yang sedang dikerjakan di sana.
Selain itu ia juga merasa cocok dengan skema permainan yang diusung Maurizio Sarri. Oleh karenanya ia sepakat untuk pindah ke Turin pada musim panas ini.
Simak manuver transfer Juventus selama musim panas di bawah ini.
Rekrutan Pemain
Selain Rabiot, Juventus sudah mendatangkan satu pemain ke Turin pada bursa transfer kali ini.
Mereka sudah mendapatkan tanda tangan Aaron Ramsey dari Arsenal. Sang gelandang juga bergabung dengan Si Nyonya Tua dengan status free agent.
Juve diberitakan akan mengucurkan uang dalam jumlah besar untuk mendatangkan Matthijs De Ligt dari Ajax Amsterdam, di mana mahar transfer sang bek menyentuh 75 juta Euro.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Demi Juventus, Adrien Rabiot Tolak Tawaran Menggiurkan Manchester United
Liga Inggris 25 Juni 2019, 21:40
-
PSG Tolak Lepas Kylian Mbappe ke Real Madrid
Liga Spanyol 25 Juni 2019, 18:00
-
Neymar Sepakati Kontrak di Barcelona
Liga Inggris 25 Juni 2019, 17:40
-
Dukungan Agar Neymar Balik ke Barcelona Makin Kuat
Liga Spanyol 25 Juni 2019, 12:22
-
PSG Coba Gagalkan Transfer Matthijs de Ligt ke Juventus
Liga Eropa Lain 25 Juni 2019, 11:40
LATEST UPDATE
-
Enzo Maresca Dikabarkan Ingin Latih MU, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 3 Januari 2026, 19:03
-
Ealah! Kobbie Mainoo Ternyata Tidak Berencana Tinggalkan Manchester United
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:52
-
Ruben Amorim Faktor Ini Bisa Buat MU Ketar-ketir di Kandang Leeds United!
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:43
-
Prediksi Lazio vs Napoli 4 Januari 2026
Liga Italia 3 Januari 2026, 18:30
-
Terungkap, MU Tutup Pintu 'Balikan' dengan James Garner
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:21
-
Manchester United Percepat Proses Transfer Carlos Baleba?
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:06
-
Prediksi Aston Villa vs Nottingham Forest 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 17:54
-
Prediksi BRI Super League: Malut United vs PSBS Biak 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 17:45
-
Prediksi Wolves vs West Ham 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 17:15
-
Daftar Pembalap Indonesia yang Berlaga di Idemitsu Moto4 Asia Cup 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
-
Jadwal Lengkap Idemitsu Moto4 Asia Cup 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR