
Bola.net - Anthony Martial dan Fred tampil bagus pada sesi pramusim Manchester United. Rupanya, hal tersebut bisa terjadi lantaran manajer Erik ten Hag sudah memantau potensi keduanya bahkan sebelum dikontrak United.
Sesi pramusim United berjalan cukup mengesankan. Erik ten Hag memberi impresi bagus pada empat laga pramusim yang sudah dimainkan. Selain memainkan semua pemain, hasil yang didapat juga cukup meyakinkan.
Padahal, United dalam kondisi yang tak cukup ideal pada pramusim. Setan Merah kehilangan banyak pemain kunci seperti Paul Pogba hingga Edinson Cavani. Lalu, ada Cristiano Ronaldo yang absen karena alasan personal.
United juga tidak kunjung mendapatkan pemain yang menjadi target transfer utama, Frenkie de Jong dan Antony. Yuk simak ulasan lebih lengkap soal Martial dan Fred di bawah ini ya Bolaneters.
Sudah Lama Pantau Fred dan Martial
Tanpa Ronaldo, juga hengkangnya banyak pemain penting, United tetap tampil bagus selama pramusim. Rupanya, Ten Hag sejak awal sudah mengetahui potensi dan kekurangan skuad United. Dia telah memantau para pemain secara detail.
Dikutip dari Sky Sports, ada dua pemain yang mendapat perhatian khusus dari Ten Hag. Dua pemain tersebut adalah Anthony Martial dan Fred. Ten Hag secara khusus mengamati keduanya sebelum resmi menjadi manajer United.
Ten Hag menemukan situasi bahwa mereka punya potensi yang besar. Hanya saja, United tidak bisa memaksimalkan potensi Martial dan Fred. Mereka tidak mendapatkan peran dan bermain di posisi yang tepat.
Di tangan Ten Hag, Fred dan Martial selalu jadi pilihan utama pada laga pramusim. Martial mencetak tiga gol dari empat laga. Sementara, Fred selalu menjadi pilihan utama. Fred terus mendapat kepercayaan saat Scott McTominay dan Donny van de Beek terus dirotasi.
Kekurangan MU
Erik ten Hag, masih merujuk sumber yang sama, juga telah menemukan kelemahan di skuad Manchester United. Ten Hag disebut melihat United kekurangan pemain dengan tipe pemikir dan punya keterampilan teknis yang bagus.
Ten Hag memperbaiki hal tersebut dengan mendatangkan Christian Eriksen. Pemain asal Denmark dikenal punya visi bermain sangat bagus. Eriksen bisa jadi kreator serangan United.
Namun, target utama Ten Hag untuk memperbaiki aspek tersebut bukan Eriksen. Ten Hag melihat Frenkie de Jong adalah sosok yang akan bisa menjadi solusi bagi United. De Jong adalah pemain yang secara teknis sangat bagus dan punya pengalaman bermain untuk Ten Hag.
Sumber: Sky Sports
Klasemen Premier League
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Cerita Gundogan Jadi Pahlawan Man City Juara: Kesal Dicadangkan, Masuk Cetak Dua Gol!
- Cristiano Ronaldo Ngotot Ingin Hengkang, Jerseynya Tetap Laris Manis, MU Sampai Kehabisan Nomor 7!
- Bukayo Saka ke Liverpool? Sempurna!
- Pembicaraan MU dan Cristiano Ronaldo Berakhir Buntu, Bagaimana Nasib CR7 Selanjutnya?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pedih! Bukan Man United, De Jong Maunya ke Chelsea
Liga Inggris 27 Juli 2022, 22:35 -
Lisandro Martinez Buka-bukaan Alasan Gabung Manchester United
Liga Inggris 27 Juli 2022, 21:36 -
Alex Telles Bersiap Cabut dari Manchester United
Liga Inggris 27 Juli 2022, 21:22
LATEST UPDATE
-
Cukai Rokok Bikin Puluhan Ribu Orang Kena PHK, Menkeu Akhirnya Ambil Keputusan Ini
News 4 Oktober 2025, 14:30 -
Inter Kehilangan Thuram, Ancaman Cremonese di Depan Mata
Liga Italia 4 Oktober 2025, 13:55 -
Ryan Gravenberch Siap Antar Liverpool Bangkit di Stamford Bridge
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 11:47 -
Real Madrid Disebut-sebut dalam Lagu di Album Baru Taylor Swift, Ada Apa Nih?
Bolatainment 4 Oktober 2025, 11:22
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR