
Bola.net - Liverpool harus terima dihajar Manchester United dengan skor telak 0-4 dalam duel pramusim di Stadion Rajamangala, Bangkok, Selasa (12/7/2022) kemarin.
The Reds tidak bisa menunjukkan permainan terbaiknya di pertandingan tersebut. Pramusim Liverpool baru dimulai, Jurgen Klopp berdalih bahwa pertandingan itu datang terlalu cepat.
Di sisi lain, Klopp pun menyadari masih banyak yang perlu ditingkatkan dalam permainan timnya di pramusim kali ini. Liverpool kalah dengan skor besar, tapi tidak perlu panik.
Pramusim baru dimulai, masih ada banyak waktu memperbaiki kesalahan. The Reds tak perlu panik menghadapi kekalahan besar dari sang rival kali ini.
Sudah masuk rencana
Klopp menurunkan tim lapis kedua dalam duel kontra MU kemarin. Barulah pada 30 menit akhir dia membuat 10 pergantian pemain dan memasukkan nama-nama besar.
Keputusan Klopp disayangkan karena terlalu lambat, bahwa seharusnya bergantian pemain itu dilakukan ketika Liverpool sudah kebobolan dua gol. Namun, tampaknya Klopp memang sudah merencanakan pergantian tim sebelum pertandingan.
Liverpool main cukup baik, tapi bermasalah dalam penyelesaian akhir. Mereka menorehkan 18 tembakan ke gawang MU, tidak ada yang jadi gol.
Menunggu aksi Nunez
Dalam 30 menit akhir pertandingan tersebut, barulah Liverpool main lebih serius dengan masuknya Fabinho, Darwin Nunez, Andy Robertson, Thiago, Mohamed Salah, Virgil van Dijk, dan Trent Alexander-Arnold. Permainan mereka langsung berkembang secara instan.
Sayangnya, dalam momen itu Liverpool justru kebobolan gol keempat. Lini tengah dan barisan bek mereka kecolongan, tidak ada yang mengawal pergerakan Eric Bailly.
Nunez lantas mendapatkan sejumlah peluang, tapi penyelesaian akhirnya belum maksimal. Dia tampak masih berusaha mencocokkan diri dengan gaya main khas Liverpool.
Menariknya, Nunez menunjukkan pergerakan khas striker yang tidak dimiliki oleh pemain lain. Sejauh ini tanda-tanda awal Nunez tampak memuaskan.
Sumber: Bola, Sky Sports
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- 5 PR Erik ten Hag Usai Manchester United 4-0 Liverpool: Telles Bek Tengah, Nasib Martial?
- Terima Tawaran, Kalidou Koulibaly Segera Gabung Chelsea!
- Reaksi Suka Cita Skuad Manchester United di Media Sosial Usai Hajar Liverpool 4-0 di Thailand
- Darwin Nunez Sia-Siakan Peluang Emas di Laga MU vs Liverpool, Jurgen Klopp: Maklum, Kakinya Melepuh
- Eric Bailly Main Gacor dan Gocek Thiago Alcantara di Laga MU vs Liverpool, Netizen: CR7 Who?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ogah Pergi, Eric Bailly Bertekad Curi Hati Bos Manchester United
Liga Inggris 13 Juli 2022, 21:41 -
Kepala Batu, Barcelona Bakal Paksa Frenkie De Jong Pergi ke MU?
Liga Spanyol 13 Juli 2022, 21:16 -
Bangganya Wonderkid MU Ini Bisa Jebol Gawang Liverpool
Liga Inggris 13 Juli 2022, 20:56 -
PR Besar Manchester United Usai Menang Lawan Liverpool
Liga Inggris 13 Juli 2022, 20:19
LATEST UPDATE
-
Prediksi Sevilla vs Barcelona 5 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 14:58 -
Florian Wirtz di Liverpool: Pemain yang Belum Meyakinkan, tapi Pantas Ditunggu?!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 14:58 -
Bukan Cuma Minta Maaf, Korea Selatan Rombak Total Regulasi Program Adopsi Internasional
News 3 Oktober 2025, 14:44 -
Prediksi Fiorentina vs AS Roma 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 14:28 -
Meski Bersinar di Crystal Palace, Oliver Glasner Dinilai Tak Cocok untuk MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 14:26
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR