
Bola.net - Rencana Manchester United untuk merekrut Jean-Clair Todibo di musim panas nanti berpeluang jadi kenyataan. Sang bek membuka diri untuk pindah ke Inggris.
Sejak bulan lalu, United dilaporkan akan belanja bek tengah baru. Erik Ten Hag ingin mencari pengganti Raphael Varaane yang kabarnya akan pergi di musim panas nanti.
Salah satu bek yang dikaitkan dengan Setan Merah adalah Jean-Clair Todibo. Bek OGC Nice itu disebut-sebut jadi target utama Erik Ten Hag di musim panas nanti.
Ketika dikonfirmasi mengenai rumor tersebut, begini jawaban sang bek. "Saat ini saya masih jadi pemain Nice dan kami menjalani musim yang baik bersama," buka Todibo kepada The Mirror.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Fokus di Nice

Todibo menyebut bahwa saat ini terlalu dini untuk bicara spekulasi transfer. Ia menyebut bahwa fokusnya hanya untuk membantu Nice meraih sebanyak mungkin hasil yang bagus.
"Saya tidak mau memikirkan hal lain selain Nice. Jika saya melakukan itu, maka saya akan menyulitkan diri saya," sambung Todibo.
"Untuk saat ini saya merasa nyaman di Nice. Jadi kita lihat apa yang akan terjadi di musim panas nanti, namun untuk saat ini saya masih jadi pemain Nice."
Tidak Tutup Peluang

Meski mengaku bahagia di Nice, Todibo tidak menutup peluang untuk pindah di musim panas nanti. Meski begitu, ia menyebut biar masalah masa depannya itu dibicarakan di musim panas nanti, bukannya sekarang.
"Kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi di dunia sepak bola. Saya juga tidak mau memberikan harapan palsu terkait masa depan saya," sambung Todibo.
"Saya akan menunggu hingga musim panas nanti untuk memutuskan masa depan saya. Jika saya bertahan [di Nice], maka saya akan mengumumkannya. Jika saya memutuskan pergi, makasaya juga akan mengumumkannya," ia menandaskan.
Mahar Transfer

Manchester United perlu merogoh kocek agak dalam untuk mendapatkan jasa Todibo.
Sang bek dikabarkan bakal dilepas di kisaran 40 juta Euro oleh Nice.
Klasemen Premier League
(The Mirror)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Manchester United Hari Ini, Minggu 11 Februari 2024: Ditunggu Aston Villa
Liga Inggris 11 Februari 2024, 20:45
-
Dikaitkan dengan MU, Eks Barcelona Ini Buka Pintu Pindah ke Inggris
Liga Inggris 11 Februari 2024, 17:00
-
Sudah Sembuh, Amad Diallo Targetkan Jadi Starter di Manchester United
Liga Inggris 11 Februari 2024, 16:00
-
Jadwal Siaran Langsung Premier League di Vidio Hari Ini, Minggu 11 Februari 2024
Liga Inggris 11 Februari 2024, 15:30
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR