Bola.net - Legenda Liverpool, Jamie Carragher, sempat berbincang dengan Conor Coady perihal kemungkinan dirinya menjadi pengganti Virgil van Dijk. Lantas, seperti apa respon dari bek Wolverhampton tersebut?
Seperti yang diketahui, Liverpool harus kehilangan Van Dijk selama berbulan-bulan karena cedera saat melawan Everton akhir pekan kemarin. Pihak klub tidak memberikan informasi soal berapa lama sang pemain harus absen karena cederanya.
Pihak klub juga sudah mengkonfirmasi bahwa Van Dijk mengalami cedera ACL. Berdasarkan prediksi, diketahui kalau pria berkebangsaan Belanda tersebut bisa absen di sepanjang musim 2020/21.
Sial buat Liverpool. Mereka kehilangan Van Dijk saat bursa transfer musim panas, baik internasional maupun domestik, sudah ditutup. Alhasil mereka harus menunggu sampai bulan Januari mendatang untuk merekrut penggantinya.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Respon Conor Coady
Beberapa orang mencoba memprediksi soal siapa yang pantas mengisi pos Van Dijk di Liverpool. Conor Coady, yang dikenal sebagai fans Liverpool sejak kecil, juga turut disebutkan.
Carragher sempat mewawancarai Coady dan menanyakan soal pengganti Van Dijk. "Jurgen Klopp menyebut nama anda dan dua pemain lain yang dirasa bisa menjadi pengganti Virgil van Dijk, apa yang anda pikirkan?" ujarnya dari studio Sky Sports.
Coady mengaku tidak percaya dengan apa yang dikatakan oleh legenda Liverpool tersebut. Ia juga menegaskan kesetiaannya terhadap Wolverhampton.
"Saya tidak percaya anda menaruh nama saya di sana, tidak! Saya tidak percaya, sama sekali. Saya senang bermain untuk klub ini setiap harinya. Kami baru saja mengalahkan Leeds di laga yang sungguh luar biasa," jawab Coady.
Setia Terhadap Wolverhampton
Carragher masih berniat mengulik apa yang ada di benak Coady saat ia melemparkan pertanyaan tadi. Namun Coady kembali mencoba menepisnya.
Kata Carragher: "Anda pasti merasa tersanjung, dengan Klopp berkata seperti itu?" Sementara Coady menjawab: "Dengar, anda tahu apa yang saya suka, teman!"
Beberapa waktu lalu, Conor baru saja menandantangani kontrak baru berdurasi lima tahun. Usai menyepakati kontrak anyar, ia menegaskan kecintaannya terhadap Wolves.
"Saya merasa bangga bisa bermain untuk klub ini setiap hari, jadi bisa menandantangani kontrak baru rasanya luar biasa. Saya melihat apa yang klub ini berikan selama bertahun-tahun, dan rasanya seperti rumah buat saya," tuturnya.
(Express)
Baca Juga:
- Frank Lampard Ikut Berkomentar Soal Cedera Virgil van Dijk
- Wah, Jurgen Klopp Ragu Bisa Mainkan Thiago Alcantara Saat Hadapi Ajax
- Virgil van Dijk Cedera Panjang, Jamie Carragher Desak Liverpool Beli Dayot Upamecano
- Into the Unknown: Membedah Dampak Absennya Van Dijk untuk Liverpool
- Jadon Sancho Hebat, tapi Apa Perlu Direkrut Liverpool?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Virgil Van Dijk Absen, Ini Efeknya Bagi Trent dan Robertson
Liga Inggris 20 Oktober 2020, 20:58
-
Van Dijk Absen, Ini Pesan Kapten Henderson untuk Skuat Liverpool
Liga Inggris 20 Oktober 2020, 18:28
-
Data dan Fakta Liga Champions: Ajax Amsterdam vs Liverpool
Liga Champions 20 Oktober 2020, 17:10
-
Prediksi Ajax Amsterdam vs Liverpool 22 Oktober 2020
Liga Champions 20 Oktober 2020, 17:09
LATEST UPDATE
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Drama Final Liga Padel 2025: Tertinggal 0-3, ACDP Comeback Epik 4-3!
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 09:42
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR