
Bola.net - - Gelandang Manchester United, Paul Pogba kembali meminta maaf usai timnya dibantai Everton pada akhir pekan lalu. Pogba menyebut bahwa timnya akan menebus kesalahan mereka di partai Derby Manchester nanti.
Manchester United mendapatkan hasil yang memalukan di akhir pekan kemarin. Bertandang ke Goodison Park, Setan Merah harus pulang dengan menanggung malu usai dikalahkan Everton dengan skor telak 4-0.
United sendiri tidak punya banyak waktu untuk berkeluh kesah dengan kekalahan tersebut. Pasalnya pada tengah pekan nanti mereka dijadwalkan akan menjamu Manchester City di Old Trafford.
Pogba sendiri bertekad untuk mengalahkan City demi para fans mereka. "Hanya ada satu hal yang bisa kami lakukan saat ini, dan saya rasa kata-kata tidak akan cukup, di mana kami ahrus membuktikan kepada para fans di atas lapangan bahwa kami jauh lebih baik daripada kemarin," buak Pogba kepada MUTV.
Baca pernyataan lengkap sang gelandang di bawah ini.
Balas Budi
Pogba mengakui bahwa para fans MU tidak layak mendapatkan kekalahan memalukan di Goodison Park, sehingga ia berjanji akan bekerja keras di partai Derby Manchester nanti.
"Apa yang sudah kami lakukan merupakan tindakan yang tidak menghormati para fans kami. Mereka terus mendorong kami meski kami tertinggal 4-0."
"Mereka masih terus mendukung kami dan memberikan kami kekuatan. Kami ingin berterima kasih kepada mereka dengan cara tampil dengan performa yang baik pada pertandingan nanti."
Berikan Yang Terbaik
Pogba sendiri tidak berani menjanjikan kemenangan pada laga Derby Manchester nanti. Namun ia berjanji timnya akan berjuang sekuat tenaga sehingga jika mereka kalah, mereka tidak kalah dengan memalukan.
"Kami ingin mendapatkan hasil yang baik dan juga sikap yang tepat di atas lapangan pada pertandingan nanti [vs Manchester City]."
"Kami mungkin akan kalah di pertandingan itu, namun kami harus menunjukkan sikap dan juga performa yang jauh lebih baik pada pertandingan itu." tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Solskjaer: Manchester City Obat Patah Hati MU
Liga Inggris 23 April 2019, 20:20
-
Manchester United vs Manchester City, Luke Shaw Comeback
Liga Inggris 23 April 2019, 20:00
-
Jamu Manchester City, Solskjaer Siap Mainkan Taktik Keras
Liga Inggris 23 April 2019, 19:40
-
Manchester City Pecahkan Rekor Transfer untuk Pemain Atletico Madrid ini?
Liga Inggris 23 April 2019, 17:20
-
Fowler: Jangan Berharap kepada MU, Liverpool!
Liga Inggris 23 April 2019, 16:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR