
Bola.net - Sebuah janji diberikan Scott McTominay kepada para fans Manchester United. Ia berjanji bahwa ia dan rekan-rekannya bakal berjuang keras agar mereka tidak mendapatkan hasil yang memalukan lagi.
Kemarin malam, Manchester United melakoni laga pekan keempat EPL. Mereka menjamu salah satu unggulan juara Tottenham di Old Trafford.
United pada laga itu harus menelan malu yang besar. Pasalnya mereka dihajar dengan skor 6-1 di markas mereka sendiri.
McTominay mengaku bahwa hasil ini terasa menyakitkan untuk timnya. "Ya, inilah sepakbola. Terkadang anda mendapatkan hasil yang mengejutkan dan anda berharap tidak mendapatkan hasil seperti ini lagi di sisa karir anda," buka McTominay kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Sangat Terluka
McTominay menyebut bahwa bukan hanya fans yang terluka dengan hasil ini. Ia menyebut bahwa ia dan rekan-rekannya merasa sangat terpukul dengan hasil jelek ini.
"Saya bisa menjamin kepada kalian bahwa semua pemain di ruang ganti sangat terluka. Kami juga tahu bahwa saat ini kami tidak perlu bicara dengan orang lain dan mendengarkan apa yang orang katakan."
"Klub ini adalah klub yang besar dan kami harus mengakui bahwa kami tidak bermain dengan baik hari ini."
Janji Berbenah
McTominay juga berjanji kepada para fans bahwa timnya akan bangkit.
Ia berjanji bahwa seluruh pasukan MU akan bekerja keras agar performa mereka bisa semakin membaik.
"Percayalah bahwa kami akan melakukan sesuatu saat kami kembali [dari jeda internasional]. Semua orang masih fokus untuk melakukan apa yang harus kami lakukan di sisa musim ini." ujarnya.
Laga Berikutnya
Saat ini skuat MU tengah libur karena jeda internasional.
Mereka baru kembali pada tanggal 17 Oktober nanti melawan Newcastle.
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Evra Putus Harapan Pada Maguire: Selama Ada Dirinya, MU tak Bakal Juara
Liga Inggris 5 Oktober 2020, 22:54
-
Edinson Cavani Datang, Bagaimana Nasib Anthony Martial di MU?
Liga Inggris 5 Oktober 2020, 21:14
-
Edinson Cavani Bisa Jadi Zlatan yang Baru bagi Manchester United
Liga Inggris 5 Oktober 2020, 20:40
-
Ini Kata Diego Forlan Soal Facundo Pellistri, Calon Winger Baru MU
Liga Inggris 5 Oktober 2020, 20:20
-
Here We Go! Manchester United Amankan Jasa Wonderkid asal Italia
Liga Inggris 5 Oktober 2020, 20:00
LATEST UPDATE
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
-
Prediksi Fiorentina vs Milan 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 23:47
-
Prediksi Portsmouth vs Arsenal 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:41
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal Siap Hadapi El Clasico
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:33
-
5 Pertanyaan yang Harus Dijawab Ole Gunnar Solskjaer dalam Wawancara Manajer Man Utd
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:00
-
Lavani Tunjukkan Dominasi, Kalahkan Garuda Jaya 3-0 di Laga Perdana Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 22:47
-
Rekor Sempurna Hansi Flick di Final Jadi Ancaman Real Madrid
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 22:38
-
Live Streaming Charlton vs Chelsea - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 20:00
-
Chelsea Tuntaskan Transfer Pertama di Era Liam Rosenior, Satu Gelandang Pergi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 19:49
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR