
Bola.net - Persaingan merebut trofi Ballon d'Or diprediksi akan sangat sengit pada edisi 2021 ini. Bintang Manchester United, Cristiano Ronaldo pun cukup layak dijadikan favorit juara.
French Football beberapa hari lalu merilis daftar 30 kandidat peraih Ballon d'Or 2021. Terdapat nama besar seperti Lionel Messi, Robert Lewandowski, hingga Karim Benzema.
Selain itu, dalam daftar ini juga ada gelandang Chelsea, Jorginho yang meraih sederet prestasi membanggakan bersama klubnya, Chelsea dan negaranya, Italia pada tahun ini.
Dukungan Sir Alex Ferguson

Meski banyak pihak mengalamatkan dukungan mereka kepada Jorginho atau Messi, akan tetapi sikap berbeda ditunjukkan oleh manajer legendaris Manchester United, Sir Alex Ferguson.
Baru-baru ini Ferguson menegaskan bahwa dirinya mengunggulkan mantan anak asuhnya, Cristiano Ronaldo untuk meraih trofi Ballon d'or 2021.
"Cristiano layak meraihnya. Tahun ini dia memecahkan rekor demi rekor," ujar Ferguson seperti dikutip Marca.
Lantas, apa sajakah bukti bahwa Ronaldo memang layak meraih trofi Ballon d'Or tahun ini? Berikut daftar selengkapnya.
Top Skorer Euro 2020

Cristiano Ronaldo memang gagal mempertahankan gelar juara yang diraih bersama Portugal pada 2016 lalu. Namun, Ronaldo mendapat sedikit hiburan dari Euro 2020. Sebab, Ronaldo mendapat gelar top skor.
Ronaldo menjadi top skor dengan catatan lima gol. Jumlah gol yang didapat Ronaldo sejatinya sama dengan bomber Rep. Ceko, Patrik Schick. Namun, Ronaldo punya satu assist dan Schick tidak. Ronaldo juga punya menit bermain lebih sedikit.
Top Skorer Euro Sepanjang Masa

Berkat tambahan lima gol pada Euro 2020 kemarin, Ronaldo kini sudah mengoleksi 14 gol dalam lima gelaran Piala Eropa yang sudah ia ikuti.
Cristiano Ronaldo pun menjadi top skorer alias pencetak gol terbanyak di pentas Piala Eropa sepanjang masa.
Top Skorer Level Internasional

Tiga gol yang dicetak Ronaldo ke gawang Luksemburg Rabu (13/10/2021) dini hari WIB kemarin membuatnya kini telah mencetak 115 gol selama membela Portugal di level internasional.
Ronaldo pun semakin mempertajam rekornya sebagai pencetak gol terbanyak di sepak bola level internasional pria.
Tak hanya itu, Ronaldo juga memecahkan rekor Sergio Ramos dengan menjadi pemilik caps terbanyak di level internasional, yakni 182 laga.
Mendekati 800 Gol

Pada 2021 ini Ronaldo sukses melewati catatan gol dari Pele dan Josef Bican untuk membuatnya menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang masa.
Ronaldo saat ini tercatat sudah mencetak total 794 gol sepanjang karier profesionalnya. Artinya, pemain 36 tahun itu tinggal membutuhkan enam gol lagi untuk menyentuh angka 800 gol. Luar biasa.
Satu-Satunya Top Skorer di 3 Liga Top

Rekor lain yang menjadi atas nama Ronaldo saat ini adalah ia merupakan satu-satunya pemain yang bisa meraih gelar top skorer di tiga liga top Eropa.
Setelah musim lalu meraih gelar Capocannoniere Serie A, Ronaldo pun melengkapi gelarnya setelah sebelumnya sukses menjadi pencetak gol terbanyak di Premier League dan La Liga.
Klasemen Premier League

Sumber: Marca, Bola
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Leicester City vs Manchester United, Marcus Rashford Dipastikan Tampil
Liga Inggris 15 Oktober 2021, 22:47
-
Leicester City Sering Kepeleset, Solskjaer Ogah Remehkan
Liga Inggris 15 Oktober 2021, 22:13
-
Lawan Leicester City, Manchester United akan Turunkan Kombinasi Bek Tengah Ini
Liga Inggris 15 Oktober 2021, 21:29
-
Ditawari Paul Pogba, Barcelona: Gak Dulu!
Liga Spanyol 15 Oktober 2021, 18:02
-
Terungkap, Ini Alasan Donny van de Beek Minim Dimainkan Oleh Solskjaer
Liga Inggris 15 Oktober 2021, 17:51
LATEST UPDATE
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR