
Bola.net - Striker Barcelona Pierre-Emerick Aubameyang mengaku sedih melihat Arsenal gagal lolos ke Liga Champions musim depan. Namun, dia berharap mantan timnya itu bisa sukses di Liga Europa.
Aubameyang bergabung Barcelona pada musim dingin 2022 kemarin. Pemain asal Gabon tersebut meninggalkan Arsenal karena berselisih dengan manajer Mikel Arteta.
Setelah ditinggal Aubameyang, penampilan Arsenal terlihat membaik. Namun, Martin Odegaard dan kolega tak bisa tampil konsisten pada penghujung musim.
Alhasil, Arsenal hanya mampu finis di posisi kelima di Premier League. Mereka gagal lolos ke Liga Champions setelah kalah bersaing dengan Tottenham.
Aubameyang Sedih
Aubameyang mengakhiri kariernya di Arsenal dengan cara yang tidak baik-baik. Kendati demikian, dia ikut sedih ketika mengetahui mantan timnya itu gagal lolos ke Liga Champions musim depan.
“Sangat dekat [untuk masuk empat besar]," kata Aubameyang kepada Sky Sports
"Saya pikir mereka membuat banyak peningkatan dan saya sedikit sedih karena saya ingin membawa mereka ke Liga Champions. Saya punya banyak teman di sana."
Doakan Arsenal Sukses di Liga Europa
Arsenal dipastikan akan bermain di Liga Europa pada musim depan setelah finis di peringkat kelima. Aubameyang pun mendoakan The Gunners bisa meraih kesuksesan pada kompetisi tersebut.
“Tapi saya berharap yang terbaik untuk mereka musim depan," lanjutnya.
"Dan jelas, saya pikir itu akan menjadi hal yang bagus bagi mereka untuk kembali ke Liga Europa juga. Mudah-mudahan, mereka bisa memenangkannya."
Klasemen Premier League
Sumber: Sky Sports
Baca Juga:
- Masa Depannya di Juventus Suram, Morata Kini Segera Merapat ke Arsenal
- Tielemans atau Ruben Neves? Ini yang Harus Dipilih Arsenal
- Kabar Baik dari Arsenal! Eddie Nketiah Bersedia Perpanjang Kontrak
- Alhamdulillah! Mesut Ozil Ingin Salat Jumat di Masjid Istiqlal, Lalu ke Bali
- Arsenal Ternyata Belum Ajukan Tawaran untuk Transfer Gabriel Jesus
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Doa Aubameyang untuk Arsenal Setelah Gagal Lolos ke Liga Champions
Liga Inggris 28 Mei 2022, 23:31
-
Ogah Kena PHP, Manchester United Beri Deadline ke Frenkie De Jong
Liga Inggris 27 Mei 2022, 22:09
-
Kata Pique, Mourinho yang Usir Guardiola dari Barcelona!
Liga Spanyol 27 Mei 2022, 11:00
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Jonathan David: Luka Gagal Panenka dan Hangatnya Pelukan Juventus
Liga Italia 7 Januari 2026, 08:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 06:16
-
Rapor Pemain Juventus Saat Gilas Sassuolo: Penebusan Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:37
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40


















KOMENTAR