
Bola.net - Penyerang Manchester United, Marcus Rashford mengungkapkan dua target besar yang ingin ia raih bersama Manchester United. Ia mengaku ingin memenangkan dua trofi spesial bersama Setan Merah.
Rashford merupakan pemain didikan akademi Manchester United. Ia pertama kali promosi ke tim utama MU di tahun 2016 silam.
Saat ini ia sudah menjelma menjadi pemain andalan Manchester United. Ole Gunnar Solskjaer rutin memainkan dirinya di sisi kiri serangan Setan Merah.
Rashford mengaku masih ingin mengembangkan permainannya. "Bagi saya, saya ingin fokus sepenuhnya ke permainan saya," ujar Rashford kepada laman resmi MU.
Baca komentar lengkap sang penyerang di bawah ini.
Main di Level Tertinggi
Rashford juga mengaku ingin terus bermain di level tertinggi bersama Setan Merah.
Ia ingin bermain menghadapi tim-tim terbaik dunia dan memenangkan trofi juara.
"Saya ingin terlibat di pertandingan-pertandingan terbesar dan juga memenangkan trofi-trofi terbaik,"
Dua Trofi
Rashford menyebut ada dua trofi yang sangat ingin ia menangkan bersama Setan Merah.
Ia ingin membawa MU memenangkan Liga Champions dan Premier League.
"Target saya cukup jelas, saya ingin memenangkan Liga [EPL] dan Liga Champions," ujarnya.
Belum Pernah
Sepanjang karirnya, Rashford belum pernah memenangkan EPL dan UCL.
Ia baru memenangkan FA Cup, Carabao Cup dan Liga Europa.
(MUFC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rio Ferdinand Larang MU Rekrut Kieran Trippier, Ini Sebabnya
Liga Inggris 12 Juni 2021, 21:20
-
Real Madrid Putuskan Jual Raphael Varane, MU dan Chelsea Siaga Satu
Liga Inggris 12 Juni 2021, 21:00
-
Saingi Manchester United, Raphael Varane Juga Masuk Radar Chelsea
Liga Inggris 12 Juni 2021, 19:40
LATEST UPDATE
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR