
Bola.net - Kiper Manchester City, Ederson Moraes, mengaku kagum dengan kehebatan gelandang asal Belgia, Kevin de Bruyne. Di mata Ederson, De Bruyne adalah salah satu gelandang terbaik dunia saat ini.
Mantan gelandang Chelsea itu bergabung dengan City pada 2015–16. Ia langsung memegang peranan vital di lini tengah City.
De Bruyne sudah berhasil mengantarkan City meraih banyak gelar. Itu termasuk dua gelar Premier League yang diraihnya dalam dua musim terakhir.
Selama memperkuat City, De Bruyne sudah membuat 196 penampilan di semua kompetisi. Dari sekian kesempatan itu, gelandang berusia 28 tahun tersebut mencetak 47 gol dan 78 assist.
Puji Kualitas De Bruyne
De Bruyne juga tampil mengesankan bersama City pada musim ini. Ederson pun tak segan memuji gelandang timnas Belgia tersebut.
"Kita semua sadar akan kualitas Kevin De Bruyne," Ederson di situs resmi Manchester City.
"Dia adalah pemain yang luar biasa. Dia mencetak gol dengan baik dengan kedua kakinya, dia sangat bagus dalam umpan silang dan dia memiliki visi yang luar biasa dalam memberikan umpan kunci.
"Dia adalah pemain yang sangat penting bagi kami, baik dalam menciptakan peluang dan finishing. Dia telah berkontribusi banyak bagi tim musim ini dan saya berharap dia bisa mempertahankan level yang sama."
Gelandang Terbaik Dunia
De Bruyne mampu tampil di level tertinggi selama beberapa tahun terakhir. Karena itu, Ederson tak ragu menyebut De Bruyne sebagai salah satu gelandang terbaik di dunia.
"Bagi saya, dia berada di tiga gelandang terbaik di dunia," lanjutnya.
"Dia telah bermain di level yang sangat tinggi tidak hanya musim ini, tetapi juga di musim sebelumnya.
"Saya pikir pantas baginya untuk dianggap sebagai tiga gelandang terbaik di dunia saat ini."
Sumber: MCFC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ederson Optimis Manchester City Bisa Susul Liverpool
Liga Inggris 26 Desember 2019, 21:20
-
Ederson: Rivalitas Dengan Alisson Cuma Sebatas di Lapangan
Liga Inggris 26 Desember 2019, 20:54
-
City Diprediksi Bisa Tuntaskan Dendam di Markas Wolves
Liga Inggris 26 Desember 2019, 13:59
-
Ederson Sebut De Bruyne Salah Satu Gelandang Terbaik Dunia
Liga Inggris 26 Desember 2019, 12:05
-
Kelepasan, Mahrez Sebut Fernandinho akan Tinggalkan Manchester City Akhir Musim Ini
Liga Inggris 25 Desember 2019, 22:42
LATEST UPDATE
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR