
Bola.net - Diskusi yang terjadi di tengah lapangan antara pemain Manchester United sebelum melakukan eksekusi tendangan penalti membuat legenda klub, Gary Neville, kesal. Ia merasa bahwa tanggung jawab tersebut seharusnya sudah diberikan sebelum laga dimulai.
Momen tersebut terlihat saat Manchester United sedang menjalani laga pekan kedua Premier League kontra Wolverhampton Wanderers pada hari Selasa (20/8/2019). Pertandingan itu sendiri berakhir dengan skor imbang 1-1.
The Red Devils sempat unggul lebih dulu setelah Anthony Martial sukses menjebol gawang Wolves pada menit ke-27. Pada babak kedua, skor berubah menjadi imbang setelah tembakan keras Ruben Neves menghujam gawang yang dikawal oleh David De Gea.
Sebenarnya, Manchester United punya peluang besar untuk kembali unggul di laga tersebut. Tepatnya setelah mereka dihadiahi penalti oleh wasit pada menit ke-68. Sayangnya, Paul Pogba yang dipercaya sebagai eksekutor gagal menunaikan tugasnya dengan baik.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Penalti MU Bukan Lotre
Ada satu momen yang menarik sebelum penalti Manchester United dilakukan. Sang penyerang, Marcus Rashford, sempat berdiskusi dengan Pogba sebelum memberikan tugas sebagai algojo kepadanya.
Pada pertandingan sebelumnya, saat melawan Chelsea, Rashford merupakan eksekutor penalti Manchester United. Ia bahkan sukses menunaikan tugasnya tersebut sehingga the Red Devils bisa menang dengan skor telak 4-0.
Momen itu membuat Neville kesal sekaligus bingung dengan penentuan eksekutor penalti Manchester United. Ia menumpahkan kekesalannya saat berbicara di salah satu segmen acara Sky Sports usai pertandingan.
"Ini adalah penalti Manchester United. Ini bukan tombola [permainan lotre]. Ini bukan penalti yang dilakukan lima kali. Rashford melempar bola kepada Pogba. Ada yang tidak beres," tutur Neville.
Pogba Egois
Neville pun semakin menyoroti Pogba. Ia menganggap gelandang asal Prancis tersebut egois, meskipun dalam tayangan ulang terlihat bahwa Rashford dengan sukarela memberikan kesempatan menjadi eksekutor penalti kepadanya.
"Mengapa ada perdebatan soal siapa yang mengambil penalti? Pogba gagal empat kali dalam 12 bulan terakhir - jadi anda berpikir bahwa ini adalah kesempatannya. Rashford berhasil pada pekan lalu, ambillah penalti itu," lanjutnya.
"Tidak ada pemimpin di lapangan. Anda bisa lihat tayangan ulangnya, James ada di sana, Martial, mereka tidak bisa membuat keputusan. Ada yang tidak beres di sana," tambahnya.
"Awalnya saya marah kepada Pogba. Biasanya, anda adalah orang yang egois. Mengapa anda berpikir untuk mengambil penalti dari pemain lain?" tandasnya.
(The Independent)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Roberto Moreno: Kepa Bukan Kiper Utama Timnas Spanyol
Piala Eropa 20 Agustus 2019, 22:00
-
Kehebatan Steven Gerrard Paksa Sir Alex Ferguson Ubah Taktik Manchester United
Liga Inggris 20 Agustus 2019, 21:58
-
Halangi MU, Borussia Dortmund Gandakan Gaji Jadon Sancho
Bundesliga 20 Agustus 2019, 19:40
-
Gary Neville Punya Resep untuk Matikan De Bruyne
Liga Inggris 20 Agustus 2019, 18:20
-
Daniel James Diklaim Bakal Krusial Bagi Manchester United
Liga Inggris 20 Agustus 2019, 18:20
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR