
Bola.net - Satu lagi pemain Liverpool yang akan merantau ke Arab Saudi. Gelandang mereka, Fabinho dilaporkan akan segera menuntaskan transfernya ke Arab Saudi.
Liverpool baru-baru ini dikabarkan akan berpisah dengan Jordan Henderson. Kapten mereka itu dikabarkan mendapatkan ajakan Steven Gerrard untuk bergabung dengan Al-Ettifaq.
Henderson bukan pemain Liverpool pertama yang pindah ke Arab Saudi. Sebelumnya penyerang mereka, Roberto Firmino juga bergabung dengan Al-Ahli di musim panas ini.
Fabrizio Romano mengklaim ada satu pemain Liverpool lagi yang bakal hijrah ke Arab Saudi. Ia adalah sang gelandang, Fabinho.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Sudah Sepakat
Menurut laporan Romano, Fabinho sudah dekat untuk pindah ke Arab Saudi.
Beberapa pekan terakhir ia intens berkomunikasi dengan Al Ittihad. Raksasa Saudi Pro League itu sangat tertarik menggunakan jasa Fabinho.
Proses pembicaraan kedua pihak berlangsung positif. Fabinho diklaim sudah menyepakati kontraknya di sana.
Nego Harga
Laporan tersebut mengklaim bahwa saat ini Al Ittihad sedang mengurus proses transfer Fabinho dengan Liverpool.
Mereka saat ini mendiskusikan terkait mahar transfer sang gelandang. Saat ini masih ada perbedaan antara valuasi Liverpool dan valuasi Al Ittihad.
Namun Romano mengklaim bahwa arah pembicaraan antara kedua klub cukup positif sehingga kesepakatan diyakini bisa tercapai dalam waktu dekat ini.
Cari Pengganti
Liverpool sendiri dilaporkan sudah mulai ambil ancang-ancang untuk mencari pengganti Fabinho.
Nama Romeo Lavia santer dikabarkan akan jadi rekrutan baru The Reds di musim panas ini.
Klasemen Premier League
(Fabrizio Romano)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fabinho Segera Susul Jordan Henderson ke Arab Saudi
Liga Inggris 20 Juli 2023, 17:40
-
Here We Go! Jordan Henderson Setuju Susul Steven Gerrard ke Al Ettifaq
Asia 20 Juli 2023, 03:20
-
Pramusim Liverpool Dibuka dengan Kemenangan Dramatis 4-2 atas Karlsruher
Liga Inggris 20 Juli 2023, 02:57
-
Fabinho Pasti Dilepas! Liverpool Tinggal Tunggu Pembayaran dari Al Ittihad
Asia 20 Juli 2023, 02:15
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55


















KOMENTAR