- Mantan penyerang timnas Wales, Craig Bellamy meminta pendukung Chelsea untuk memaklumi keputusan Thibaut Courtois yang lebih memilih Real Madrid. Menurutnya menolak lamaran Madrid memang bukan hal mudah.
Saga transfer Courtois ini dimulai Rabu (8/8) kemarin, saat Athletic Bilbao mengumumkan Kepa Arizzabalaga sudah menebus klausul pelepasannya sendiri. Kepa memang terus dihubungkan dengan Chelsea sebagai pengganti Courtois jika sang kiper jadi hengkang.
Beberapa saat kemudian, Chelsea mengumumkan sudah mencapai persetujuan dengan Real Madrid soal kepindahan Courtois. Lalu, tak lama setelah itu, Chelsea mengumumkan kedatangan Kepa ke Stamford Bridge.
Baca lanjutan saga transfer Kepa-Courtois di bawah ini:
Kerugian Besar

Tanpa bermaksud mengurangi kapasitas Kepa, Bellamy merasa kepergian Courtois adalah kehilangan besar bukan hanya untuk Chelsea melainkan seluruh Premier League. Sebab dia menilai Courtois adalah salah satu kiper terbaik di dunia saat ini.
"Ini (kepergian Courtois) adalah kerugian besar untuk Premier League karena dia adalah kiper yang luar biasa," kata Bellamy di skysports.
"Namun saya cukup bersemangat untuk mengamati siapa yang mereka dapatkan sekarang (Kepa). Ini bisa jadi keputusan besar bagi mereka dalam jangka panjang."
Tak Bisa Menolak

Lebih lanjut, Bellamy juga meminta fan Chelsea memaklumi keputusan Courtois. Baginya Real Madrid adalah puncaknya sepak bola, dan oleh sebab itu tak mudah menolak Madrid yang mengetuk pintu.
"Saat ini memang terlihat seperti pembelian yang mahal, juga karena kontrak Courtois yang mulai habis. Dengar, ini Real Madrid, ini adalah puncak sepak bola."
"Saya tahu banyak fan Chelsea yang tak suka mendengarnya, tetapi ketika mereka (Madrid) datang memanggil, pemain mana pun sulit menolaknya," tutup Bellamy. [initial]
Tonton Vidio Menarik Ini

TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Azpilicueta Sambut Baik Kedatangan Kepa di Chelsea
Liga Spanyol 9 Agustus 2018, 23:45
-
Courtois Hasut Hazard Agar Ikut Pindah ke Madrid
Liga Spanyol 9 Agustus 2018, 22:30
-
Kepa Tak Tertekan Dengan Label Kiper Paling Mahal
Liga Inggris 9 Agustus 2018, 22:03
-
Tiga Pemain Ini 'Hasut' Kepa Pindah ke Chelsea
Liga Inggris 9 Agustus 2018, 20:09
-
Pemain Bilbao Berharap Kepa Sukses di Chelsea
Liga Inggris 9 Agustus 2018, 18:49
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR