
Bola.net - Derby Merseyside yang mempertemukan Liverpool dengan rival sekotanya, Everton, terancam tak digelar musim depan. Sebab salah satu dari mereka bakalan terdegradasi ke divisi Championship.
Tentu klub yang dimaksud bukan Liverpool. Mereka sedang bertarung dengan Manchester City dalam perburuan gelar juara. Saat ini, pasukan Jurgen Klopp menempati posisi kedua di klasemen sementara dengan raihan 79 poin.
Klub yang terancam terdegradasi adalah Everton. Kekalahan 0-2 dari Liverpool membuat mereka turun ke peringkat 18 dengan jarak dua poin dari zona aman yang ditempati oleh Burnley.
Everton bertemu Liverpool pada hari Minggu (24/4/2022) di Anfield dan pulang dengan tangan kosong. Tim asuhan Frank Lampard itu sudah bersusah payah bertahan, tapi dua gol dari Andrew Robertson dan Divock Origi tetap tak terbendung
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Fans akan Merindukan Derby
Nasib Everton bisa menjadi semakin buruk pada pekan depan, di mana mereka bakal bertemu dengan Chelsea di Goodison Park. Apalagi mereka sudah mulai bangkit dan memperoleh kemenangan saat bertemu West Ham.
Dalam enam pertandingan terakhir, Everton akan bertemu dua klub bertitah 'big six'. Mereka benar-benar terancam bakal terdegradasi, dan itu sangat disayangkan oleh the Reds meskipun kedua tim berstatus rival bebuyutan.
"Derby ini adalah laga besar. Khususnya buat fans, mereka selalu ingin mengetahui kapan derby digelar," kata sang pencetak gol, Robertson, kepada BBC Sport usai laga.
"Fans akan menjadi pihak yang paling merindukannya. Saya percaya bahwa dalam 38 pertandingan semusim, anda bakal mendapatkan yang sepantasnya. Mari lihat nanti. Mereka sedang dalam pertarungan. Burnley menang hari ini."
Everton akan Bangkit
Everton turun ke peringkat 18 karena Burnley berhasil meraih kemenangan atas Wolverhampton dengan skor tipis 1-0. Gol semata wayang yang tercipta di Turf Moor tersebut dihasilkan oleh Matej Vydra pada menit ke-82.
"Everton membutuhkan kemenangan untuk bisa naik. Jika mereka melakukannya, kami akan menantikan derby-derby lainnya," Robertson menambahkan.
"Jika tidak, mereka harus menerimanya lebih dari kami dan saya yakin mereka bakal bangkit," tutup pemain berdarah Skotlandia tersebut.
(BBC Sport)
Baca Juga:
- Liverpool vs Everton: Luis Diaz Beraksi, John Terry pun Jatuh Hati
- 2 Aksi Memukau Luis Diaz di Derbi Merseyside: Kontrol Sambil Terbang dan Assist Salto
- Frank Lampard Sindir Wasit: Kalau Mo Salah yang Terjatuh, Pasti Dapat Penalti
- Kelemahan Liverpool Terungkap! Strategi Mengulur Waktu Everton Ternyata Efektif
- Jurgen Klopp Turut Bersimpati dengan Ralf Rangnick yang Bernasib Buruk di MU
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kata Shearer, Robertson Layak Masuk Kandidat Pemain Terbaik Premier League
Liga Inggris 25 April 2022, 23:16
-
Jurgen Klopp: Divock Origi akan Selalu Jadi Legenda di Liverpool
Liga Inggris 25 April 2022, 12:35
-
Bagaimana Kariernya? 3 Pemain yang Gabung Liverpool Bareng Mohamed Salah
Editorial 25 April 2022, 12:27
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR