
Bola.net - Manajer Chelsea, Mauricio Pochettino buka suara terkait aktivitas transfer Chelsea di sisa bursa transfer musim panas ini. Ia mengakui bahwa Chelsea kemungkinan besar akan membeli striker baru dalam waktu dekat ini.
Di musim panas ini Chelsea bergerak aktif di bursa transfer. The Blues melakukan perombakan besar-besaran di skuat mereka semenjak Mauricio Pochettino datang ke London Barat.
Setelah belanja cukup besar di musim panas ini, Chelsea dikabarkan masih akan belanja pemain baru. The Blues disebut ingin mendatangkan beberapa pemain untuk memperkuat tim mereka.
Baru-baru ini, Pochettino membenarkan bahwa timnya sedang berburu tambahan tenaga untuk lini serang mereka. "Saat ini kami berada di situasi yang sulit karena kami memiliki dua striker pada diri Nkunku dan Broja namun keduanya mengalami cedera," buka Pochettino kepada talkSPORT.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Lagi Cari Striker Baru
Pochettino menyebut timnya sedang mengupayakan untuk membeli striker baru. Namun ia mengakui bahwa berburu striker saat ini tidaklah mudah.
"Untuk saat ini cukup sulit untuk mencari profil yang tepat untuk kebutuhan tim kami. Kami sedang mengupayakan agar kami bisa menambah sejumlah pemain di posisi ini," sambung Pochettino.
"Seperti yang saya bilang, ini bukan tugas yang mudah untuk klub ini. Namun kami sedang mengupayakan untuk menambah pemain di sektor tersebut."
Siapkan Situasi Terburuk
Pochettino juga menyebut bahwa ia sudah menyiapkan kemungkinan terburuk jika timnya gagal mendapatkan striker yang mereka inginkan. Ia akan fokus untuk membenahi performa timnya sembari menunggu kedua strikernya pulih.
"Jika pada akhirnya kami tidak bisa mendatangkan striker baru, maka kami akan menunggu hingga Nkunku dan Broja pulih sembari kami akan mencoba mengembangkan Mason [Burstow]," sambung sang manajer.
"Saya pribadi merasa kami tidak perlu mendatangkan striker baru. Kami hanya perlu lebih tajam dalam memaksimalkan peluang yang kami dapatkan, karena bukan hanya striker yang harus tampil tajam saat berada di kotak penalti lawan," ia menandaskan.
Bajak Pemain Tetangga
Menurut rumor yang beredar, Chelsea saat ini mengarahkan radar mereka ke sisi utara kota London.
The Blues dilaporkan akan mencoba untuk memboyong Folarin Balogun dari Arsenal.
Klasemen Premier League
(talkSPORT)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fix! Chelsea Bakal Beli Striker Baru Sebelum Bursa Transfer Musim Panas 2023 Ditutup
Liga Inggris 21 Agustus 2023, 18:15
-
Apesnya Chelsea: Sudah Kalah, Carney Chukwuemeka Cedera
Liga Inggris 21 Agustus 2023, 10:55
LATEST UPDATE
-
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:15
-
Terungkap, Ini Ketegangan di Balik Layar Sebelum Man Utd Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:01
-
Usai Pecat Ruben Amorim, MU Tidak Buru-buru Cari Manajer Baru?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:55
-
Rekam Jejak Ruben Amorim Dipecat Man United: Hanya 24 Kemenangan dari 63 Laga
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:45
-
Pernyataan Lengkap Manchester United Soal Pemecatan Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:39
-
Ruben Amorim Dipecat, Siapa Pelatih Man United Sekarang?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:33
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR