
Bola.net - Jamie Carragher meyakini bahwa Liverpool sebenarnya sudah tahu apa yang perlu dilakukan untuk memperbaiki performa dan bangkit kembali jadi juara. The Reds hanya perlu membeli pemain-pemain yang tepat.
Menurut Carragher, formula pembelian pemain ini sebenarnya telah dilakukan Liverpool sejak awal era Jurgen Klopp. Mereka membaca masalah tim lalu mendatangkan pemain yang tepat.
Sekarang kasusnya sama. The Reds sedang terseok-seok oleh sejumlah masalah, dan karena itulah seharusnya Liverpool kembali menerapkan formula lama mereka.
Apa yang dimaksud Carragher? Selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Formula Liverpool
Carragher menilai berdasarkan pengamatannya terhadap cara kerja Liverpool di era Klopp. Biasanya Klopp membutuhkan pembelian beberapa pemain untuk memperbaiki masalah, lalu mencapai target yang lebih baik usai pembelian itu.
"Pada awalnya, ketika Jurgen Klopp datang, Liverpool adalah tim yang berada di peringkat keenam atau ketujuh," ujar Carragher kepada Sky Sports.
"Lalu di musim panas pertamanya dia merekrut tiga pemain - Joel Matip, Georginio Wijnaldum, dan Sadio Mane. Lalu pembelian ini mengantar mereka ke Liga Champions."
Beli lagi, jadi juara
Formula Liverpool ini sudah dilakukan berulang sampai musim-musim berikutnya. Hasilnya pun terbukti, trofi Liga Champions dan trofi Premier League berhasil diraih The Reds dalam dua tahun terakhir.
"Dalam 12 bulan berikutnya dia kemudian mendatangkan Mohamed Salah di musim panas, Virgil van Dijk di bulan Januari, dan Alisson di akhir final Liga Champions 2018," lanjut Carragher.
"Itu sekali lagi mendorong mereka ke final Liga Champions dan akhirnya jadi juara."
Kembali belanja
Sekarang, melihat Liverpool kesulitan, Carragher yakin jawabannya sudah jelas. The Reds harus mengulang formula itu lagi, membeli pemain yang tepat lalu bangkit jadi juara.
"Saya kira sekarang Liverpool kembali ke tahap itu, di mana mereka membutuhkan pembelian tiga pemain untuk memberikan dorongan kejutan itu," tutup Carragher.
Sumber: Sky Sports
Baca ini juga ya!
- Terima Ancaman Pembunuhan, Mike Dean Minta Cuti jadi Wasit Premier League
- MU Resmi Beri Kontrak Profesional untuk Shola Shoretire, The Next Jadon Sancho
- Mohamed Salah Diklaim Bikin Pemain Liverpool Frustrasi, Sebabnya?
- Kata Reece James, Momen Timo Werner Meledak Hanya Tinggal Menunggu Waktu
- Dihajar Manchester City, Eks Liverpool: Konsentrasi Masuk Empat Besar Saja
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks Chelsea Ini Sarankan Liverpool Agar tak Sering Mainkan Milner, Kenapa Nih?
Liga Inggris 9 Februari 2021, 23:24
-
Diincar Liverpool, Leeds United Siap Ikhlaskan Raphinha?
Liga Inggris 9 Februari 2021, 22:31
-
Pemain-pemain Klub Kecil yang Bersinar di Liverpool, Ben Davies Berikutnya?
Liga Inggris 9 Februari 2021, 18:40
-
Liverpool Diam-diam Dekati The New Bruno Fernandes
Liga Inggris 9 Februari 2021, 18:40
-
Agar tak Makin Tertinggal dari City, Liverpool Disarankan Beli Kane
Liga Inggris 9 Februari 2021, 18:25
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR