
Bola.net - Eks gelandang Chelsea Andy Townsend menyarankan pada Liverpool agar tak sering memainkan James Milner karena ia bukan pemain yang sama seperti setahun yang lalu.
Milner sudah memperkuat Liverpool sejak tahun 2015 silam. Ia merupakan sosok pemain yang disegani di Anfield.
Bukan cuma karena ia termasuk pemain senior di skuat The Reds, namun karena ia memang gelandang yang jempolan. Selain ia juga sangat penting karena bisa diandalkan bermain di sejumlah posisi.
Milner juga pemain yang kenyang pengalaman dan telah meraih berbagai gelar juara. Ia masih bisa memberikan dampak ketika dimainkan oleh Jurgen Klopp.
Saat ini ia memang sudah berusia 35 tahun. Namun ia masih tetap dalam kondisi yang bugar karena ia merawat dirinya dengan sangat baik.
Saran Townsend untuk Liverpool Terkait Milner
James Milner sampai saat ini masih sering mendapatkan kesempatan bermain di skuat Liverpool. Jurgen Klopp kadang memainkannya sebagai gelandang atau terkadang sebagai fullback.
Akan tetapi Liverpool disarankan untuk tak sering memainkan Milner lagi oleh Andy Townsend. Pria yang pernah membela Chelsea selama tiga tahun itu mengatakan eks pemain Manchester City tersebut kini bukan pemain yang sama seperti sebelumnya.
“James Milner sekarang bukan lagi James Milner seperti tahun lalu. Ia masih pemain skuat yang hebat, ia masih seorang profesional yang fantastis," pujinya pada talkSPORT, via HITC.
"Akan tetapi Anda tidak akan memasukkan James Milner ke tim itu dan tiba-tiba berpikir, 'Wow, ia siap untuk bertahan di sini selama 25 pertandingan lagi. Saya bisa memainkannya setiap pekan'. Anda tidak bisa melakukan itu," cetus Townsend.
Rotasi Skuat Liverpool
Manajer Liverpool Jurgen Klopp sebelumnya sempat dikritik karena tidak merotasi pemainnya. Namun Jamie Carragher memberikan pembelaannya pada manajer asal Jerman tersebut.
"Orang-orang berkata 'Ya salah Jurgen tidak merotasi pemain'. Sebenarnya Liverpool tidak punya kualitas skuat dan pelapis seperti klub-klub lain," tegas Carragher kepada Sky Sports.
"Liverpool tidak akan meraih trofi yang sudah mereka dapatkan dalam dua atau tiga tahun terakhir jika mereka benar-benar merotasi skuatnya," serunya.
Sementara itu James Milner sejauh ini telah bermain sebanyak 237 kali bagi Liverpool di semua ajang kompetisi. Kontraknya di klub Merseyside itu akan berakhir pada musim panas 2022 mendatang.
(HITC)
Berita Liverpool Lainnya:
- Liverpool Kejar Milan Skriniar di Musim Panas?
- Agar tak Makin Tertinggal dari City, Liverpool Disarankan Beli Kane
- Jurgen Klopp Sewot Ketika Ditanya Jurnalis Israel Soal Peluang Juara Liverpool
- Liverpool Diam-diam Dekati The New Bruno Fernandes
- Jurgen Klopp dan Alasan Ketika Liverpool Bapuk: Rumput Kering, Angin hingga Salju
- Jurgen Klopp Dikritik Tidak Rotasi Pemain? Eks Liverpool: Skuadnya Emang Terbatas!
- 5 Pemain Top Premier League dari Transfer Januari 2021: Siapa Bakal Gagal dan Sukses?
- Formula Lama, Liverpool Butuh 3 Pemain Baru untuk Tancap Gas Lagi dan Jadi Juara
- Hasil, Klasemen, dan Top Skor Premier League: Arsenal Kembali Terlempar dari 10 Besar
- Tiga Alasan Liverpool Bisa Kalah Telak dari Manchester City, Salah Satunya Miskin Kreativitas
- Dihajar Manchester City, Eks Liverpool: Konsentrasi Masuk Empat Besar Saja
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks Chelsea Ini Sarankan Liverpool Agar tak Sering Mainkan Milner, Kenapa Nih?
Liga Inggris 9 Februari 2021, 23:24
-
Mengungkap Rencana Cadangan AC Milan Jika tak Berjodoh Dengan Tomori
Liga Inggris 9 Februari 2021, 22:24
-
Andreas Christensen Ancam Bakal Tinggalkan Chelsea?
Liga Inggris 9 Februari 2021, 21:53
-
Manchester United Tidak Masuk Calon Klub Baru Dayot Upamecano
Bundesliga 9 Februari 2021, 21:31
-
Chelsea Segera Perpanjang Kontrak Thiago Silva
Liga Inggris 9 Februari 2021, 16:20
LATEST UPDATE
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR