
Bola.net - Manchester United nampaknya tidak mau menyerah dalam perburuan Darwin Nunez. Klub berjuluk Setan Merah itu dilaporkan sudah mengirimkan tawaran perdana ke Benfica untuk transfer sang striker.
Dua hari terakhir, saga transfer Darwin Nunez memanas. Manchester United yang semula jadi tim terdepan untuk transfer sang striker mendadak disalip oleh Liverpool.
Pihak Liverpool dilaporkan sudah mencapai kesepakatan pribadi dengan sang striker. Tinggal mereka mengajukan tawaran ke Benfica untuk transfer ini.
Laporan Record mengklaim bahwa Manchester United tidak mau kalah dari Liverpool. Mereka dilaporkan sudah mengirimkan tawaran ke Benfica untuk transfer sang striker.
Simak situasi transfer Nunez di bawah ini.
Minta Bantuan Mendes
Menurut laporan tersebut, kemarin Manchester United bertemu dengan Jorge Mendes. Mereka meminta bantuan sang super agen untuk mengamankan jasa Nunez.
Mendes dilaporkan siap membantu MU. Karena mereka punya sejarah kemitraan yang bagus.
Itulah mengapa Mendes menyarankan Manchester United untuk bergerak cepat dengan memasukkan tawaran resmi ke Benfica, karena Liverpool sejauh ini masih buka omongan saja dengan Benfica.
Tawaran Resmi
Menurut laporan tersebut, Manchester United membuka tawaran besar untuk Benfica agar bisa mendaptakan Nunez.
Setan Merah menawarkan uang sebesar 80 juta Euro. Angka ini masih ditambah sejumlah klausul.
Mereka berharap dengan tawaran ini, Benfica mau melepaskan sang striker ke Old Trafford di musim panas ini.
Ogah Perang Harga
Menurut laporan yang beredar, Liverpool sebenarnya tidak mau terlibat perang harga dengan Manchester United untuk transfer Nunez.
Namun menarik ditunggu bagaimana rencana The Reds untuk mengantisipasi tawaran resmi dari MU itu.
Klasemen Akhir Premier League
(Record)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Legenda Timnas Belanda Dukung Frenkie De Jong Gabung MU
Liga Inggris 10 Juni 2022, 19:00 -
Manchester United dan Anthony Martial Putuskan Berpisah
Liga Inggris 10 Juni 2022, 18:20
LATEST UPDATE
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36 -
Incaran Harbolnas 10.10: Kenali Ciri Khas 6 Merek Batik Pria Premium Ini
News 3 Oktober 2025, 16:33 -
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16 -
Cek Jadwal dan Live Streaming LaLiga 2025/26 Minggu Ini: di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:10 -
Prediksi Napoli vs Genoa 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:06 -
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26 Sevilla vs Barcelona, Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:02 -
Jadwal Premier League Pekan Ini, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 16:00 -
Cek Jadwal dan Nonton Liga Inggris 2025/26: Eksklusif di Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 15:56 -
Saksikan dan Nonton Liga Inggris Chelsea vs Liverpool: Eksklusif di Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 15:52
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR