
Bola.net - Klub Premier League, West Ham dilaporkan mengalihkan fokus dalam perburuan gelandang baru mereka. The Hammers dilaporkan kini sedang mencoba untuk merekrut Scott McTominay dari Manchester United.
West Ham belakangan lagi getol berburu gelandang baru. Mereka butuh pemain yang bisa menggantikan kepergian Declan Rice dari tim mereka.
Awalnya West Ham mencoba merekrut Conor Gallagher dari Chelsea. Namun mereka kesulitan untuk mengamankan sang gelandang karena harganya yang terlalu tinggi.
West Ham Central melaporkan bahwa The Irons kini mengalihkan fokus mereka di musim panas ini. Mereka dikabarkan tertarik untuk mengamankan jasa Scott McTominay dari Manchester United.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Incaran Lama
Menurut laporan tersebut, West Ham sebenarnya sudah lama mengincari McTominay.
Pelatih mereka, David Moyes sangat menyukai sang gelandang. Ia menilai pemain timnas Skotlandia itu punya kemampuan di atas rata-rata.
Ia juga diyakini mampu menutup lubang yang ditinggalkan Rice. Jadi usai ditolak Gallagher, West Ham mulai fokus mengejar McTominay.
Tawaran Verbal
Laporan yang sama menyebutkan bahwa West Ham sudah mulai bergerak untuk mendapatkan jasa McTominay.
Mereka sudah membuka pembicaraan dengan Manchester United. Mereka sudah mengajukan tawaran verbal untuk sang gelandang.
The Hammers juga dilaporkan akan segera memfinalisasikan tawaran resmi mereka untuk sang gelandang dalam beberapa hari ke depan.
Mahar Transfer
Manchester United sendiri dilaporkan sudah menetapkan berapa harga jual McTominay di musim panas ini.
Sang gelandang hanya bisa pindah dari Old Trafford dengan tebusan minimal 30 juta pounds.
Klasemen Premier League
(West Ham Central)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kiper Jepang Ini Putuskan Tolak Manchester United?
Liga Inggris 25 Juli 2023, 22:10
-
Gallagher Gagal, West Ham Beralih ke Gelandang MU Ini
Liga Inggris 25 Juli 2023, 21:50
-
Demi Manchester United, Sofyan Amrabat Tolak Pinangan Liverpool
Liga Inggris 25 Juli 2023, 21:18
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR