
Bola.net - Manchester United memasukkan banyak nama untuk menjadi calon pengganti Paul Pogba. Salah nama yang disebut bakal masuk radar transfer United yakni gelandang milk Ajax Amsterdam, Donny van de Beek.
Sektor gelandang menjadi pekerjaan yang harus diselesaikan Ole Gunnar Solskjaer pada dua bursa transfer ke depan. Sebab, saat ini Solskjaer hanya punya Scott McTominay dan Fred yang diandalkan di lini tengah.
Sebenarnya, masih ada Nemanja Matic dan Paul Pogba. Namun, kedua pemain saat ini sedang tidak bisa bermain. Matic masih bermasalah dengan kebugaran fisik dan Paul Pogba belum sembuh cedera.
Masalah bakal menjadi pelik andai Paul Pogba memaksa pindah pada bursa transfer Januari 2020 mendatang, seperti yang diberitakan sejumlah media di Inggris. Lalu, seperti apa rencana United?
Manchester United Ingin Beli Donny van de Beek
Donny van de Beek memantik perhatian banyak klub papan atas Eropa pada musim 2018/2019 lalu. Dia membawa Ajax merajai kompetisi domestik di Belanda. Selain itu, Ajax juga maju hingga semifinal Liga Champions.
Donny van de Beek lantas menjadi pilar di lini tengah timnas Belanda.
Banyak klub yang tertarik membeli Donny van de Beek pada musim panas 2019 lalu. Real Madrid salah satu klub yang paling serius. Akan tetapi, Ajax meminta Donny van de Beek untuk bertahan hingga akhir musim 2019/2020.
Dikutip dari Sportsmole, Manchester United kini punya minat yang sama dengan Real Madrid. Setan Merah ingin membeli Donny van de Beek. United menilai pemain 22 tahun bisa menjadi pengganti Paul Pogba andai dia pindah klub.
United sudah memantau Donny van de Beek dan terkesan dengan aksi impresifnya musim 2019/2020 ini. Sejauh ini, Donny van de Beek sudah mencetak tujuh gol dan enam assist untuk Ajax dari 23 laga di semua kompetisi.
Alternatif Transfer Manchester United

Paul Pogba punya keinginan kuat untuk pindah dari Manchester United, bahkan sudah diutarakan sebelum musim ini dimulai. Karena itu, United punya banyak kandidat untuk menjadi calon penggantinya.
Selain Donny van de Beek, United juga disebut telah membidik beberapa pemain lain. James Maddison dari Leicester City menjadi nama yang santer disebut. Maddison sudah paham gaya bermain tim Inggris dan dianggap bakal mudah beradaptasi.
Selain itu, Setan Merah juga mengincar Saul Niguez. Pemain asal Atletico Madrid punya kemampuan yang lengkap sebagai gelandang. Dia bisa punya visi bermain bagus dan mampu bermain dengan tempo yang cepat, seperti karakter yang dibangun Solskjaer.
Sumber: Sportsmole
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Salzburg Konfirmasikan Liverpool Sedang Dekati Minamino
Liga Champions 12 Desember 2019, 21:49
-
Phil Jones Disebut Masih Punya Masa Depan di Manchester United
Liga Inggris 12 Desember 2019, 21:00
-
MU Tumbalkan Tahith Chong untuk Mario Mandzukic
Liga Inggris 12 Desember 2019, 20:40
-
Alexander-Arnold? Aaron Wan-Bissaka Diklaim Jadi Bek Kanan Terbaik di EPL
Liga Inggris 12 Desember 2019, 20:20
-
MU dan Liverpool Saling Sikut untuk Merekrut Takumi Minamino
Liga Inggris 12 Desember 2019, 20:00
LATEST UPDATE
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55























KOMENTAR