Bola.net - Legenda Manchester United, Rio Ferdinand mengungkapkan sebuah informasi menarik mengenai Arjen Robben. Ia menyebut legenda Timnas Belanda itu sebenarnya nyaris bergabung dengan Setan Merah di tahun 2004 silam.
Pada saat itu, Robben memang menjadi salah satu winger muda paling diminati di dunia. Pasalnya ia menunjukkan performa yang sangat memukau saat membela salah satu raksasa Belanda, PSV Eindhoven.
Pada tahun 2004, Manchester United dan Chelsea dirumorkan tertarik untuk mengamankan jasa sang winger. Namun United dicampakkan oleh sang winger karena ia memilih pindah ke Chelsea.
Ferdinand membeberkan bahwa Robben sebenarnya nyaris bergabung dengan United. "Kami seharusnya mendatangkan dia [Robben] di United," ujar Ferdinand dalam sesi tanya jawab di akun instagramnya.
Baca komentar lengkap sang legenda di bawah ini.
Alasan Konyol
Ferdinand menyebut bahwa Robben sebenarnya sudah sangat dekat bergabung dnegan MU. Namun di detik-detik terakhir, ia memilih pindah ke Chelsea karena sebuah alasan yang konyol.
"Saya rasa pada saat itu ia datang ke tempat latihan kami. Ia berkeliling di sana namun ia tidak meyukai aroma di tempat latihan kami sehingga ia pergi dan bergabung dengan Chelsea."
"Saya masih sulit mempercayai hal itu. Dia sebenarnya bisa menjadi pemain yang bagus untuk kami."
Tidak Terasa
Ferdinand sendiri menyebut timnya tidak terlalu menyesalkan kegagalan merekrut Robben. Ia menyebut kehadiran sosok Ryan Giggs membuat MU mudah beralih dari Robben.
"Giggsy atau Robben? Saya lebih memilih Giggsy."
"Giggsy adalah pesepakbola yang luar biasa. Ia mengawali karirnya di sisi kiri lalu pindah ke posisi gelandang tengah di akhir karirnya." ujar Ferdinand.
Pensiun
Robben menghabiskan tiga tahun karirnya di Chelsea, sebelum pindah ke Real Madrid di tahun 2007. Ia hanya bertahan dua tahun di Spanyol sebelum bergabung dengan Bayern Munchen.
Bersama Bayern Munchen, ia menghabiskan 10 tahun karirnya dan gantung sepatu di raksasa Jerman itu tahun lalu.
(Rio Ferdinand Instagram)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jalan Terjal Menanti Chelsea untuk Mendapatkan Gianluigi Donnarumma
Liga Inggris 26 Maret 2020, 22:30
-
Edinson Cavani Gabung Chelsea? Mengapa Tidak?
Liga Inggris 26 Maret 2020, 22:00
-
Fans Chelsea Diminta Tidak Berharap Banyak Pada Hakim Ziyech, Mengapa?
Liga Inggris 26 Maret 2020, 21:20
-
Ketika Marcus Rashford dan Tammy Abraham 'Rebutan' Jadon Sancho
Liga Inggris 26 Maret 2020, 20:40
-
Gara-Gara Alasan Konyol Ini, Arjen Robben Batal Pindah ke MU
Liga Inggris 26 Maret 2020, 20:20
LATEST UPDATE
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Kapan Barcelona Kembali ke Camp Nou? Ini Jadwal Resminya Usai Molor
Liga Spanyol 18 November 2025, 11:14
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR