Gary Neville Cemaskan Nasib Man United Yang Bakal Main di Markas Liverpool: Tempat Terburuk & Tanpa Ampun

Bola.net - Legenda Manchester United Gary Neville mencemaskan nasib Setan Merah yang akan bermain di markas Liverpool di Anfield.
Man United baru saja berhadapan dengan Newcastle di pekan ke-19 Premier League 2024/2025, Selasa (31/12/2024). Bermain di Old Trafford, United keok dengan skor 0-2.
Penampilan MU di separuh babak pertama amburadul. Setelah melakukan pergantian pemain performa mereka membaik.
Namun MU kesulitan untuk mencetak gol ke gawang Newcastle. Setelah ini, United harus menjalani laga super berat yakni bermain di markas Liverpool di Anfield.
Perbedaan Energi
Usai laga lawan Newcastle itu, Gary Neville mencemaskan skuad Manchester United yang akan berduel lawan Liverpool. Ia mengatakan ada hal yang membuat Man United berpeluang kalah dari The Reds.
Ia mengatakan ada perbedaan energi di antara kedua tim tersebut. Gary menyebut skuad Liverpool rata-rata kuat secara fisik sementara di tim MU hanya segelintir pemain saja yang kemampuan fisiknya setara.
"Saya pikir, lihat, ia harus memainkan pemain dengan energi dan kaki terkuat. Jika Anda menonton tim Liverpool, mereka semua bisa berlari, jadi ia (Amorim) harus memainkan tim dengan energi tertinggi. Malam ini (melawan Newcastle), tiga bek dan dua gelandang itu tidak punya energi," ujarnya pada Sky Sports.
"Jadi, bahkan pemain seperti Leny Yoro, Alejandro Garnacho, Kobbie Mainoo, Bruno Fernandes, ia kembali (usai terkena skorsing), jadi pada dasarnya Anda memiliki situasi di mana Anda hanya mendapatkan pemain dalam tim yang memiliki sedikit kualitas dan yang bisa berlari," keluhnya.
"Anda harus bisa berlari di Anfield, tidak mungkin Anda bisa lolos dengan memilih tim seperti yang ia lakukan malam ini," ucap Gary Neville.
Anfield Tempat Terburuk & Tanpa Ampun
Gary Neville menambahkan, laga lawan Liverpool juga akan sangat berat bagi Manchester United karena pertandingan itu akan digelar di Anfield. Ia menyebut stadion tersebut punya atmosfer yang tak bersahabat bagi tim lawan dan Liverpool punya rekor bagus di sana.
"Ketika hasilnya seburuk ini, tekanan akan semakin meningkat dan Anfield adalah tempat terburuk untuk bermain, tempat yang tidak kenal ampun di saat-saat terbaik. Dan performa mereka saat ini sungguh luar biasa," ujarnya.
"Jadi saya sedikit khawatir saat ini, tetapi mungkin kita bisa menikmati Tahun Baru dan melihat apa yang terjadi," tandas Gary Neville.
Jadwal Manchester United Berikutnya
Kompetisi: Premier League
Pertandingan: Liverpool vs Manchester United
Stadion: Anfield
Hari: Minggu, 5 Januari 2025
Kickoff: 23.30 WIB
Klasemen Premier League
(Sky Sports)
Baca Juga:
- Ruben Amorim Malu Lihat Manchester United yang Mengenaskan
- Kalah dari Newcastle, Manchester United Kini Terancam Degradasi
- MU di Tepi Jurang: Ditunggu Liverpool dan Arsenal, Ancaman 6 Kekalahan Beruntun Mengintai
- Manchester United Dihajar Newcastle, Apa yang Salah?
- Usai Dihajar Newcastle, Kapan Manchester United Main Lagi?
- Krisis di Old Trafford: Mengurai 4 Kekalahan Beruntun Manchester United
- 5 Pelajaran Laga Manchester United 0-2 Newcastle: Seburuk Itu Setan Merah Era Ruben Amorim?
- Jadwal Lengkap Manchester United 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cari Bek Kiri, Manchester United Bisa Dapatkan Pemain Juventus Ini
Liga Inggris 31 Desember 2024, 21:49 -
Manchester United, Tim Sepak Bola Terburuk di Inggris Saat ini
Liga Inggris 31 Desember 2024, 21:35 -
Simpati Gary Neville Untuk Joshua Zirkzee Yang Dicemooh Suporter Man United
Liga Inggris 31 Desember 2024, 20:51 -
Butuh Uang, Manchester United Bakal Jual Casemiro di Januari 2025
Liga Inggris 31 Desember 2024, 20:32 -
Kalah Empat Kali Beruntun, MU Targetkan Kemenangan di Kandang Liverpool
Liga Inggris 31 Desember 2024, 20:21
LATEST UPDATE
-
Prediksi Sevilla vs Barcelona 5 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 14:58 -
Florian Wirtz di Liverpool: Pemain yang Belum Meyakinkan, tapi Pantas Ditunggu?!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 14:58 -
Bukan Cuma Minta Maaf, Korea Selatan Rombak Total Regulasi Program Adopsi Internasional
News 3 Oktober 2025, 14:44 -
Prediksi Fiorentina vs AS Roma 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 14:28 -
Meski Bersinar di Crystal Palace, Oliver Glasner Dinilai Tak Cocok untuk MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 14:26
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR