
Bola.net - Mohamed Salah mencetak gol penentu kemenangan Liverpool atas Wolverhampton kemarin. Gol ini sekaligus mendongkrak nama Salah di level yang sama dengan pemain-pemain terbaik Premier League.
Sabtu 28 September 2024, Liverpool menyambangi Wolverhampton di Molineux dalam duel pekan ke-6 Premier League 2024/2025. Pertandingan diprediksi ketat dan memang terbukti demikian.
Kali ini, dua gol kemenangan Liverpool dicetak oleh Ibrahima Konate (45+2') dan penalti Mohamed Salah (61'). Sementara tuan rumah sempat membalas melalui Rayan Ait-Nouri (56').
Tambahan tiga poin mendongkrak posisi Liverpool ke puncak klasemen Liga Inggris 2024/2025 sementara dengan 15 poin dari 6 pertandingan. Salah sendiri mencatat namanya di antara pemain-pemain terbaik Premier League.
Mohamed Salah dan 231 Keterlibatan Gol
Menurut catatan Opta, satu gol Salah ke gawang Wolves kemarin adalah gol istimewa. Gol tersebut sekaligus jadi kontribusi gol ke-231 Salah untuk Liverpool.
Artinya, selama beberapa tahun bermain untuk The Reds, Salah terlah terlibat langsung dalam total 231 gol, baik dia mencetak gol sendiri maupun dengan membuat assist.
Angka tersebut terbilang fantastis, mengingat Salah baru bermain untuk Liverpool sejak tahun 2017 lalu. Artinya, dalam tujuh tahun di sana, Salah telah terlibat dalam proses kreasi 231 gol The Reds di Premier League.
Sejajar dengan Legenda-Legenda EPL
231 - Most goal involvements for a side in the Premier League:
— OptaJoe (@OptaJoe) September 28, 2024
Wayne Rooney - Man Utd (276)
Ryan Giggs - Man Utd (271)
Harry Kane - Tottenham (259)
Thierry Henry - Arsenal (249)
Frank Lampard - Chelsea (237)
Mohamed Salah - Liverpool (231)
Sergio Agüero - Man City (231).
Great. pic.twitter.com/I0Btd33F03
Catatan 231 gol itu pun mendongkrak nama Salah dalam daftar istimewa. Masih menurut catatan Opta, Salah kini berada di level yang sama dengan Sergio Aguero, sama-sama terlibat dalam kreasi 231 gol tim di Liga Inggris
Di atas Salah, masih ada beberapa nama top lain seperti Frank Lampard, Thierry Henry, hingga Wayne Rooney. Berikut daftar selengkapnya:
- Wayne Rooney (Man United) - 276 gol
- Ryan Giggs (Man United) - 271 gol
- Harry Kane (Tottenham)- 259 gol
- Thierry Henry (Arsenal) - 249 gol
- Frank Lampard (Chelsea) - 237 gol
- Mohamed Salah (Liverpool) - 231 gol
- Sergio Aguero (Man City) - 231 gol
Klasemen Liga Inggris 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 28 September - 1 Oktober 2024
Liga Inggris 29 September 2024, 16:01 -
Rapor Pemain Liverpool saat Jinakkan Wolves: Pengaruh Mac Allister di Lini Tengah
Liga Inggris 29 September 2024, 11:22 -
Gokil! Nama Mohamed Salah Selevel Aguero, Sekarang Kejar Rooney!
Liga Inggris 29 September 2024, 07:45 -
Premier League Susah Ditebak: Man City Imbang, Arsenal Menang, Liverpool ke Pucuk!
Liga Inggris 29 September 2024, 07:00 -
Man of the Match Wolverhampton vs Liverpool: Ibrahima Konate
Liga Inggris 29 September 2024, 01:53
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto3 Mandalika 2025: Angel Piqueras Ungguli Maximo Quiles
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Seret, Mikel Arteta Woles Aja!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:46 -
Marc Guehi Pilih Move On usai Gagal Pindah ke Liverpool
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:34 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Bayern Munchen 4 Oktober 2025
Bundesliga 3 Oktober 2025, 12:26 -
Cek Jadwal Serie A 2025/26: Matchweek 6: Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Italia 3 Oktober 2025, 12:21 -
Cek Jadwal dan Nonton NFL Matchweek 5: Eksklusif di Vidio
Olahraga Lain-Lain 3 Oktober 2025, 12:13 -
Manchester United Dinilai Sulit Membenarkan Transfer Bryan Mbeumo
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:18
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR