
Bola.net - Klub Premier League, Manchester United dilaporkan semakin menyeriusi transfer Jonathan David di musim panas ini. Setan Merah berambisi untuk mendapatkan jasanya di musim panas ini.
Seperti yang sudah diketahui, MU lagi mencari striker baru. Ada slot kosong di lini serang mereka yang ditinggalkan Anthony Martial di musim panas ini.
Salah satu nama yang dikabarkan masuk dalam radar MU adalah Jonathan David. Striker Lille itu menarik perhatian Setan Merah karena performanya yang apik bersama Les Dogues.
Dilansir The I, MU berpotensi mendapatkan jasa sang striker. Karena ia dibanderol dengan harga yang terjangkau di musim panas ini.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Sudah Pasti Dilepas

Menurut laporan tersebut, Lille sudah memastikan akan berpisah dengan Jonathan David di musim panas ini.
Ini disebabkan kontrak sang striker di Lille habis pada tahun 2025 silam. Sejauh ini David masih enggan untuk memperpanjang kontraknya.
Jadi ketimbang dilepas dengan gratisan di tahun depan, Les Dogues memutuskan untuk menjual sang gelandang di musim panas ini.
Harga Terjangkau

Menurut laporan tersebut, MU bisa mendapatkan jasa David dengan harga yang sangat terjangkau di musim panas ini.
Lille dikabarkan siap menjual sang striker di angka 25 juta pounds saja. Pasalnya dengan sisa kontrak sang pemain yang tersisa satu tahun, sulit bagi mereka untuk menjual sang pemain dengan harga mahal.
Harga 25 juta pounds itu dianggap sudah ideal untuk jasa David dan mereka berharap sang striker bisa lekas laku di musim panas ini.
Banyak Pesaing

Laporan yang sama juga menuturkan bahwa Manchester United memiliki sejumlah pesaing untuk mendapatkan jasa David di musim panas ini.
Mereka harus bersaing dengan Tottenham, Aston Villa dan West Ham yang sama-sama ingin merekrut penyerang timnas Kanada tersebut.
(The I)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ditolak! Fermin Lopez Ogah Pindah ke Manchester United
Liga Inggris 20 Juni 2024, 21:10
-
Menyerah! Manchester United Mundur dari Perburuan Jarrad Branthwaite
Liga Inggris 20 Juni 2024, 20:32
-
Lazio Salip Valencia dalam Perburuan Mason Greenwood?
Liga Inggris 20 Juni 2024, 20:22
-
Cabut dari Juventus, Adrien Rabiot Menuju Manchester United?
Liga Inggris 20 Juni 2024, 20:10
-
Harga Terjangkau, MU Kian Seriusi Transfer Striker Ligue 1 Ini
Liga Inggris 20 Juni 2024, 18:00
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55























KOMENTAR