
Bola.net - Manchester City menjamu Brentford di Etihad Stadium pada pekan 16 Premier League 2022/2023, Sabtu 12 November 2022. Pertandingan Liga Inggris ini berakhir pahit buat City. Mereka dipecundangi sang tamu dengan skor 1-2.
Ivan Toney membawa Brentford unggul di menit 16, kemudian Phil Foden menyamakan kedudukan untuk City di menit 45+5. City dipaksa gigit jari setelah Ivan Toney mencetak gol kedua untuk Brentford di laga ini pada menit 90+8.
City pun tetap memiliki 32 poin di peringkat dua. Jika pemimpin klasemen Arsenal (34 poin) nanti menang atas tuan rumah Wolverhampton, maka selisih poin di antara mereka akan menjadi lima.
Ini adalah pertandingan terakhir Premier League sebelum jeda Piala Dunia 2022. Klub-klub akan bertanding kembali mulai Desember 2022 mendatang.
Manchester City Tersungkur di Kandang Sendiri

Brentford secara mengejutkan mengambil inisiatif serangan. Setelah beberapa kali menggempur lini belakang City di menit-menit awal, Brentford bahkan sanggup mencuri gol pertama. Ivan Toney, yang baru-baru ini tak dipanggil ke skuad Inggris untuk Piala Dunia 2022, membawa Brentford unggul di markas sang juara bertahan dengan sundulannya.
City tentu saja tidak tinggal diam. Namun, City baru bisa menyamakan kedudukan di pengujung babak pertama. Berawal dari corner Kevin De Bruyne, yang terlebih dahulu mengenai kepala Manuel Akanji, Foden menyamakan skor dengan tendangan kaki kirinya.
Setelah skor imbang di babak pertama, pertandingan berjalan alot di babak kedua. Citu bermain dominan dan menciptakan lebih banyak peluang, tetapi penyelesaian akhir mereka tidak optimal.
Erling Haaland tampil jauh di bawah standar terbaiknya. Sepanjang laga, top skor sementara Premier League itu tercatat hanya melepaskan satu shot, dan itu pun melenceng dari sasaran.
City justru mendapatkan petaka di injury time. Dari assist Josh Dasilva, Brentford mencetak gol kedua sekaligus gol penentu kemenangan. Gol itu dicetak oleh pemain yang sama yang mencetak gol pembuka, Ivan Toney.
Brace Ivan Toney pun membuat The Citizens tersungkur di Etihad Stadium.
Starting XI dan Statistik Pertandingan

Manchester City (4-3-3): Ederson; John Stones, Manuel Akanji, Aymeric Laporte, Joao Cancelo; Kevin De Bruyne, Rodri, Ilkay Gundogan; Phil Foden, Erling Haaland, Bernardo Silva.
Pelatih: Josep Guardiola.
Brentford (3-5-2): David Raya; Zanka, Ben Mee, Ethan Pinnock; Mads Roerslev, Frank Onyeka, Vitaly Janelt, Mathias Jensen, Rico Henry; Bryan Mbeumo, Ivan Toney.
Pelatih: Thomas Frank.
Statistik Manchester City - Brentford
- Ball possession: 74,6% - 25,4%
- Shots: 29 - 10
- Shots on target: 6 - 8
- Kartu kuning: 2 - 2
- Kartu merah: 0 - 0.
Klasemen Premier League
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Fulham vs Manchester United, Catatan Positif Setan Merah di Craven Cottage
- Ada Tiga Klub yang Siap Menampung, Manchester United Sial Lepas Maguire
- Daftar 15 Pemain MU yang Bermain di Piala Dunia 2022: Siapa Jagoanmu?
- Pertajam Lini Serang, Arsenal Tertarik Boyong Bintang Brighton Ini
- Graham Potter Isyaratkan Chelsea Tak Beli Pemain Baru di Januari 2023
- Mahal Bos! Inginkan Enzo Fernandez, Liverpool Harus Berani Pecah Rekor
- Ini Alasan Kenapa Martial Selalu Jadi Pilihan Utama Ten hag
- Fakta dan Statistik Pralaga Premier League 2022/2023 Pekan Ini
- Prediksi Fulham vs Manchester United 13 November 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Liverpool vs Southampton: Skor 3-1
Liga Inggris 12 November 2022, 23:54
-
Hasil Manchester City vs Brentford: Skor 1-2
Liga Inggris 12 November 2022, 21:46
-
Hasil Manchester United vs Aston Villa: Skor 4-2
Liga Inggris 11 November 2022, 05:00
-
Hasil Hellas Verona vs Juventus: Skor 0-1
Liga Italia 11 November 2022, 02:25
-
Hasil Liverpool vs Derby County: Skor 0-0 (Penalti 3-2)
Liga Inggris 10 November 2022, 05:41
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Sassuolo vs Juventus - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 19:45
-
Daftar Pemain Voli Putra Surabaya Samator di Proliga 2026
Voli 6 Januari 2026, 19:31
-
IBL Indonesia 2026 Dimulai 10 Januari 2026, Total Gelar 137 Pertandingan
Basket 6 Januari 2026, 19:15
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:03
-
Menyala Bersama Kanada, John Herdman Dinilai Cocok Nahkodai Timnas Indonesia
Tim Nasional 6 Januari 2026, 18:07
-
Resmi! Chelsea Perkenalkan Liam Rosenior Sebagai Manajer Baru
Liga Inggris 6 Januari 2026, 17:42
-
Live Streaming Lecce vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR