
Bola.net - - Melawat ke Markas Brighton, Arsenal Hanya Kantongi Satu Poin
Harapan pendukung Arsenal melihat timnya membawa pulang poin penuh dalam lawatan ke markas Brighton gagal terwujud. Di laga lanjutan Premier League yang digelar hari Kamis (27/12) itu, skuat asuhan Unai Emery hanya bermain imbang 1-1.
Pertandingan tampaknya bakal dimenangkan The Gunners setelah Aubameyang mencetak gol pada menit ketujuh. Tanpa diduga, Brighton langsung menunjukkan reaksi dan membombardir pertahanan Arsenal melalui serangan balik.
Hasilnya jerih payah pemain Brighton membuahkan hasil pada menit ke-35. Memanfaatkan kesalahan yang dilakukan pemain Arsenal, Stephen Lichtsteiner, Jurgen Locadia berhasil mengalahkan Bernd Leno dan membubuhkan namanya di papan skor.
Scroll ke bawah untuk menyimak jalannya pertandingan.
Babak Pertama
Arsenal memulai pertandingan dengan baik. Saat waktu baru berjalan tujuh menit, mereka sudah unggul terlebih dahulu melalui aksi dari Pierre-Emerick Aubameyang yang sukses memanfaatkan umpan dari duetnya di lini depan, Alexandre Lacazette. 1-0.
Brighton langsung memberikan reaksi setelah kebobolan. Pada menit ke-24, mereka sukses menyarangkan bola ke gawang Arsenal melalui kaki Glenn Murray. Sayang, gol tersebut dianulir oleh wasit yang menganggap sang penyerang melakukan pelanggaran terhadap kiper The Gunners, Bernd Leno.
Perjuangan Brighton tak sampai di situ saja. Lima menit berselang, Murray kembali membuat peluang melalui tembakan first time hasil umpan dari Solly March. Sial, tembakannya berhasil dihalau dengan baik oleh Bernd Leno.
The Gunners tak mau kalah. Mereka langsung melancarkan serangan balasan. Sebuah umpan dari Stephan Lichtsteiner membuat Aubameyang berhasil menerobos lini pertahanan Brighton. Ia melepas tembakan setengah voli, namun berhasil ditepis oleh Mat Ryan.
Gol penyama kedudukan akhirnya datang. Jurgen Locadia mencatatkan namanya di papan skor melalui golnya pada menit ke-35. Ia berhasil memanfaatkan kesalahan Lichtsteiner yang gagal menyapu bola dengan baik. Locadia berhasil merebut bola dan mengalahkan Leno dalam duel satu lawan satu. 1-1.
Di sisa-sisa menit pertandingan, kedua tim terus mencoba untuk mengakhiri babak pertama dengan keunggulan. Sayang tak ada yang mampu mencetak gol sehingga skor 1-1 bertahan sampai turun minum.
Babak Kedua
Statusnya sebagai tuan rumah membuat Brighton berani untuk keluar dari sarangnya, meskipun secara penguasaan mereka kalah telak. Pada menit ke-50, Brighton menebar ancaman melalui tembakan March yang sukses ditepis oleh Bernd Leno.
Meski secara penguasaan bola The Gunners unggul telak, namun justru Brighton yang lebih banyak menciptakan peluang. Pada menit ke-59, mereka kembali membuat fans Arsenal terkejut dengan tembakan dari kaki Propper. Untungnya ia gagal menemui sasaran.
Ancaman kembali datang dari para pemain Brighton. Di menit ke-77, giliran March yang membuat peluang emas. Usai melewati Granit Xhaka, ia berhadapan dengan Bernd Leno dan mencoba melepas tembakan tinggi. Untungnya bola masih melambung tinggi di atas gawang Arsenal.
Arsenal sempat mendapatkan peluang dengan sedikit bumbu keberuntungan. Menit ke-84, sapuan March yang tidak begitu baik menyentuh kaki Iwobi, membuat bola meluncur deras ke gawang Brighton. Sayang, bola masih melebar di samping gawang.
Brighton masih mengandalkan skema serangan balik, namun tetap tak mampu mengubah kedudukan. Alhasil, skor imbang 1-1 bertahan hingga wasit mengakhiri pertandingan dengan bunyi peluit panjangnya.
Susunan Pemain
Brighton (4-4-2): Mat Ryan; Martin Montoya, Shane Duffy, Leon Balogun, Bernardo; Solly March, Dale Stephens, Davy Propper, Jurgen Locadia (Anthony Knocknaert 86'); Pascal Gross; Glenn Murray (Florin Andone 79').
Arsenal (4-3-3): Bernd Leno; Stephen Lichtsteiner, Sokratis Papastathopoulos, Laurent Koscielny (Aisley Maitland-Niles 70'), Sead Kolasinac; Lucas Torreira, Granit Xhaka, Matteo Guendouzi; Alexandre Lacazette (Aaron Ramsey 62'), Mesut Ozil (Alex Iwobi 46'), Pierre-Emerick Aubameyang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Watford vs Chelsea: Skor 1-2
Liga Inggris 27 Desember 2018, 04:44
-
Hasil Pertandingan Inter Milan vs Napoli: Skor 1-0
Liga Italia 27 Desember 2018, 04:40
-
Hasil Pertandingan Brighton vs Arsenal: Skor 1-1
Liga Inggris 27 Desember 2018, 02:17
-
Hasil Pertandingan AS Roma vs Sassuolo: Skor 3-1
Liga Italia 27 Desember 2018, 02:07
-
Hasil Pertandingan Leicester City vs Manchester City: Skor 2-1
Liga Inggris 27 Desember 2018, 00:11
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR