Tottenham meraih hasil gemilang pada pekan ke-33 Premier League musim 2015/16. Bermain kandang sendiri, Stadion White Hart Lane, Tottenham mencukur Manchester United dengan gelontoran tiga gol tanpa balas.
Tottenham tampil dominan pada babak pertama. Serangan yang dibangun oleh Christian Eriksen beberapa kali membuat David De Gea harus jatuh bangun pada babak pertama. Namun, Tottenham tak mampu mencetak gol hingga babak pertama usai.
Hal yang sama juga terjadi pada kubu MU. Meski mampu mengimbangi lini tengah Tottenham, pasukan Louis van Gaal tak mampu memberikan ancaman ke gawang Hugu Lloris. Tak ada satupun tendangan ke gawang dilepas pemain MU.
Kondisi pertandingan berubah pada babak kedua. Para pemain Tottenham mampu menemukan momen untuk mencetak gol. Hanya dalam waktu enam menit saja, anak asuh Mauricio Pochettino mampu mencetak tiga gol.
Balada tiga gol The Lily White dibuka oleh Dele Alli pada menit ke-70. Toby Alderweireld lantas menggandakan angka saat menyambut umpan sepakan bebas pada menit ke-74. Hanya dua berselang, giliran Erik Lamela yang menghujam gawang De Gea.
Bobol tiga gol membuat skuat Setan Merah nampak panik. Memphis Depay bahkan sempat terlibat ketegangan dengan Key Walker pada menit ke-82. Beruntung keduanya hanya mendapat kartu kuning dari wasit.
Hingga laga bubar, Tottenham mampu mempertahankan skor tersebut. Hasil ini membuat Hary Kane dkk tetap menjaga jarak dengan Leicester di puncak klasemen. Pada pekan ke-33 ini, mereka masih terpaut tujuh poin dari The Foxes.
Susunan Pemain:
Tottenham (4-2-3-1): Lloris; Walker, Alderweireld, Vertonghen, Rose; Dier, Dembele; Lamela (87' Chadli), Eriksen, Alli (94' Mason); Kane (89 Son Heung Min).
Manchester United (4-3-3): De Gea; Fosu-Mensah (68' Darmian), Smalling, Blind, Rojo; Schneiderlin, Carrick, Mata (76' Memphis); Lingard, Martial, Rashford (46' Young).
[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Main Sebagai Striker, Young Dijadikan Bahan Candaan Oleh Lineker
Liga Inggris 11 April 2016, 21:21
-
Di Maria Lebih Bahagia Bersama Blanc Ketimbang Bersama LVG
Liga Eropa Lain 11 April 2016, 20:54
-
Carragher Puji Alderweireld dan Kritik Rojo
Liga Inggris 11 April 2016, 20:20
-
Ditahan West Ham, Arsenal Dinilai Rapuh
Liga Inggris 11 April 2016, 19:23
-
Liga Inggris 11 April 2016, 18:54

LATEST UPDATE
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
-
RKUHAP Disahkan: Ini Aturan Baru Pemblokiran Rekening dan Izin Penyadapan
News 18 November 2025, 14:02
-
Melihat Kiprah Cristiano Ronaldo di Piala Dunia: Perjalanan Panjang dari 2006 hingga 2022
Piala Dunia 18 November 2025, 13:24
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
-
Loh? MU Putuskan Tidak Beli Gelandang di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR