
Bola.net - Bruno Fernandes mendapat pujian dari para penumpang lain setelah pemain Manchester United ini menolong seorang pria yang pingsan dalam penerbangan menuju Lisbon
Fernandes sedang dalam perjalanan untuk bergabung dengan Timnas Portugal untuk jeda internasional bulan November dengan menghadapi Polandia dan Kroasia dalam ajang UEFA Nations League.
Saat di dalam pesawat, tiba-tiba ada seorang penumpang berteriak dengan lantang dan meminta tolong.
Kapten Man United yang saat itu sedang dalam perjalanan menuju toilet, segera pergi untuk membantu orang yang membutuhkan, kenang sesama penumpang, Susanna Lawson.
Simak berita selengkapnya di bawah ini
Aksi Heroik Bruno Fernandes
Dalam laporan Business Cloud, Susanna Lawson, mengatakan bahwa ia mendengar teriakan minta tolong setelah Fernandes pergi ke toilet di bagian belakang pesawat.
" langsung memeluk seorang pria yang terlihat seperti pingsan. Saya tidak tahu apakah dia kehilangan kesadaran atau tidak.”
Kapten Panutan
Kemudian, Lawson menceritakan bahwa Fernandes langsung bergegas untuk menolong penumpang tersebut dan tetap menemani hingga pesawat mendarat di Lisbon.
"Anggota kru bergegas ke belakang untuk membantu. Ada kursi cadangan di belakang yang Bruno bantu untuk diduduki oleh pria tersebut,” lanjut Lawson.
"Dia tetap berada di belakang bersama mereka dan memastikan bahwa pria itu baik-baik saja.”
Puji Bruno Fernandes
Setelah pesawat mendarat, pemain Timnas Portugal ini, bersama rekan setimnya Diogo Dalot, bersedia untuk berfoto bersama Lawson.
“Saya memujinya karena telah merawat penumpang yang sakit. Jujur saja, jika Anda tidak tahu siapa dia, Anda pasti mengira dia adalah penumpang lainnya,” ucap Lawson.
Baru saja mencatatkan satu gol dan satu assist dalam kemenangan 3-0 Man United atas Leicester City pada akhir pekan lalu, Fernandes harus mengalihkan perhatiannya dari laga domestik ke laga internasional.
Portugal akan menghadapi Polandia dan Kroasia di UEFA Nations League, dan dua kemenangan akan mengamankan posisi mereka di puncak klasemen Liga A Grup 1.
Sumber: Business Cloud
Penulis: Yoga Radyan
Klasemen Premier League 2024/25
Baca Juga:
- Harapan Besar Matthijs De Ligt untuk Ruben Amorim di MU
- Diincar MU, Christopher Nkunku Siap Membelot dari Chelsea
- Ruben Amorim Diklaim Bakal Bikin Andre Onana Jadi Kiper Terbaik di Dunia
- Jalani Operasi, Ben White Menepi Delapan Pekan dari Skuad Arsenal
- Joshua Zirkzee Jadi Korban Pertama Ruben Amorim di MU?
- Nasib Federico Chiesa di Liverpool Terasa Terkatung-Katung di Bawah Arne Slot
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Satu Kelebihan Ruben Amorim Menurut Bruno Fernandes
Liga Inggris 14 November 2024, 14:15
-
Dari Sporting ke MU: Bruno Fernandes Yakin Ruben Amorim Bisa Buat Dampak yang Sama
Liga Inggris 14 November 2024, 13:50
-
Heroik! Bruno Fernandes Bantu Selamatkan Penumpang Pingsan di Pesawat
Liga Inggris 14 November 2024, 09:55
-
Harapan Besar Matthijs De Ligt untuk Ruben Amorim di MU
Liga Inggris 14 November 2024, 09:27
-
Dipecat dari Manchester United, De Ligt Sebut Ten Hag Tidak Beruntung
Liga Inggris 14 November 2024, 09:09
LATEST UPDATE
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR