
Bola.net - Zlatan Ibrahimovic tidak terlalu yakin kalau Erik Ten Hag adalah orang yang tepat untuk memimpin Manchester United. Menurut Ibrahimovic, menangani Ajax Amsterdam dan Setan Merah sangat berbeda.
Ten Hag berhasil membawa Ajax Amsterdam meraih tiga gelar Eredivisie dan sejumlah trofi lainnya. Manchester United kemudian merekrutnya pada musim panas 2022 lalu.
Di bawah asuhan Ten Hag, Manchester United meraih hasil yang positif pada musim lalu. Mereka menjuarai Carabao Cup dan finis ketiga di Premier League sehingga mendapat tiket ke Liga Champions.
Pada musim ini, Manchester United menjalani start yang buruk. Marcus Rashford dan kolega sudah menelan lima kekalahan dari sembilan pertandingan.
Bukan Orang yang Tepat
Ibrahimovic tidak yakin bahwa Ten Hag adalah orang yang tepat untuk memimpin Manchester United. Menurutnya, menangani Ajax dan MU sangat berbeda.
“Datang dari Ajax ke Manchester United seperti yang dia lakukan adalah perbedaan besar. Saya pernah berada di kedua klub tersebut. Anda memiliki jenis disiplin yang berbeda," kata Ibrahimovic kepada TalkTV.
“Ajax adalah klub berbakat. Mereka memiliki talenta terbaik di klub. Mereka tidak memiliki bintang besar. Apa pengalaman pelatih ini? Talenta-talenta muda, dia datang ke United, itu adalah mentalitas yang berbeda.
“Para pemain di sana seharusnya adalah bintang-bintang besar. Saya rasa Anda tidak bisa memberikan perlakuan yang sama."
Nasib Ten Hag
Karena serangkaian hasil buruk, posisi Ten Hag sebagai manajer Manchester United mulai digoyang. Ibrahimovic menuntut Ten Hag untuk membawa Setan Merah kembali ke jalur kemenangan agar bisa mempertahankan pekerjaannya.
"Berapa banyak waktu yang Anda berikan kepada pelatih?" lanjutnya.
"Itu tergantung pada pemilik, apa yang mereka inginkan, tetapi jika Anda mendengarkan para penggemar, Anda tidak punya banyak waktu karena mereka ingin menang, dan saya memahami mereka karena mereka terbiasa menang dan mereka ingin tetap menang."
Sumber: The Sun
Klasemen Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Liga Champions MU vs Galatasaray di SCTV dan Vidio
Liga Champions 3 Oktober 2023, 23:51
-
Recomended Seller! Juventus Mau Belanja Pemain Lagi dari Manchester United
Liga Italia 3 Oktober 2023, 23:20
-
Kekurangan Bek Tengah, Manchester United Bajak Bek Everton Ini?
Liga Inggris 3 Oktober 2023, 22:04
-
Jadon Sancho dan Manchester United, Berakhir di Januari?
Liga Inggris 3 Oktober 2023, 21:53
-
Manchester United Buru Wonderkid Sporting Lisbon Ini
Liga Inggris 3 Oktober 2023, 20:51
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR