
Bola.net - Chelsea diduga bakal terseok-seok menjalani musim 2019/20 ini. Musim pertama Frank Lampard bakal penuh tantangan dan masalah, sebab itu Lampard harus berani mengandalkan pemain-pemain muda.
Lampard menjalani debutnya sebagai bos Chelsea dalam kondisi terburuk. Pertama, kehilangan Eden Hazard saja sudah jadi masalah besar. Kedua, embargo transfer membuatnya tidak bisa mendatangkan pemain baru.
Artinya, Lampard hanya bisa mengandalkan skuad sekadarnya untuk memenuhi target musim ini. Jelas bukan hal yang mudah, Lampard harus mengambil risiko dengan pemain-pemain muda.
Biar begitu, Lampard masih punya satu cara yang bisa diandalkan. Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Andalkan Pemain Muda
Menukil Daily Star, pada tiga laga Chelsea sejauh musim ini, Lampard dikritik karena terlalu berani menurunkan pemain-pemain muda seperti Mason Mount dan Tammy Abraham.
Biar begitu keputusan Lampard dianggap sudah benar. Kualitas pemain-pemain senior Chelsea sudah mulai merosot, yakni nama-nama seperti Cesar Azpilicueta, Willian, dan Pedro.
Performa Azpilicueta dan Willian tidak terlalu apik pada beberapa laga Chelsea sejauh ini. Willian justru bermain buruk pada laga teranyar Chelsea melawan Leicester Akhir pekan lalu.
Bintang Muda Chelsea
Lampard merupakan pemain muda yang kurang pengalaman. Mengandalkan pemain muda bisa jadi pilihan terbaik untuknya, tentu dengan syarat publik Stamford Bridge masih terus mendukung.
Mason Mount sudah terbukti manjur, Lampard juga masih punya Callum Hudson-Odoi yang sedang berusaha pulih dari cedera. Ketika pemain-pemain terbaiknya kembali, dia bisa membentuk permainan terbaik The Blues.
Sayangnya, Chelsea masih membutuhkan striker tangguh yang bisa diandalkan mencetak gol. Tammy Abraham belum membuktikan diri sejauh ini, Olivier Giroud tidak benar-benar tajam.
Sumber: Daily Star
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gary Cahill: Andai Lampard Datang Lebih Cepat
Liga Inggris 21 Agustus 2019, 21:00
-
Adrian Persembahkan Trofi UEFA Super Cup untuk Alisson
Lain Lain 21 Agustus 2019, 20:53
-
Antonio Rudiger Minta Dimainkan Lawan Norwich City
Liga Inggris 21 Agustus 2019, 20:40
-
Michy Batshuayi Ogah Berpaling dari Chelsea
Liga Inggris 21 Agustus 2019, 16:00
-
Untuk Hal ini, Arsenal Diklaim Lebih Hebat dari MU, Man City, dan Chelsea
Liga Inggris 21 Agustus 2019, 14:00
LATEST UPDATE
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 9 Januari 2026, 17:55
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR