
Bola.net - Gelandang Manchester United, Nemanja Matic mematok target tinggi saat menghadapi Tottenham. Ia menyebut bahwa kemenangan menjad harga mati bagi timnya di laga ini.
Manchester United akan kembali bermain di Old Trafford pada akhir pekan ini. Mereka akan menjamu Tottenham di pertandingan pekan ke-30 EPL.
Manchester United sangat membutuhkan poin penuh di laga ini. Karena mereka baru saja dikalahkan Manchester City sehingga terdepak dari empat besar.
Matic menegaskan bahwa timnya harus berjuang keras untuk memenangkan laga ini. "Bagi kami, setiap pertandingan adalah sebuah partai final hingga akhir musim nanti," buka Matic kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Wajib Menang
Matic menyebut bahwa tim sekelas MU harus bermain di Liga Champions. Jadi mau tidak mau mereka harus berjuang hingga akhir untuk mengamankan satu tempat di empat besar.
"Kami harus memenangkan hampir semua pertandingan hingga akhir musim nanti. Karena kami harus mengamankan satu tempat di Liga Champions musim depan,"
"Jadi saya yakin kami akan siap baik secara mental maupun fisik untuk pertandingan ini. Kami akan melakukan segalanya untuk menang di pertandingan nanti,"
Lawan yang Berat
Di pertemuan pertama kedua tim di musim ini, MU berhasil menang di markas Tottenham. Namun Matic menyebut bahwa timnya tidak bisa menjadikan hasil itu sebagai patokan.
"Kami harus lebih fokus di pertandingan ini. Karena ada banyak hal yang berubah semenjak terakhir kali kami jumpa mereka,"
"Sejak saat itu, mereka berganti manajer dan begitu juga dengan kami. Jadi kami harus melihat laga ini sebagai sebuah tantangan baru," ujarnya.
Jadwal Padat
Setelah melawan Tottenham, Setan Merah ditunggu jadwal padat lainnya.
Di tengah pekan depan mereka akan menjamu Atletico Madrid di leg kedua babak 16 besar Liga Champions musim 2021/22.
Klasemen Premier League
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mau Jadi Starter Lagi di Tim Utama MU, Ini yang Harus Dilakukan Rashford
Liga Inggris 11 Maret 2022, 21:24
-
Lawan Tottenham, Dua Pemain MU Dipastikan Absen
Liga Inggris 11 Maret 2022, 21:10
-
Manchester United Memang Tertarik Rekrut Moussa Dembele, Tapi...
Liga Inggris 11 Maret 2022, 20:59
-
Tottenham Lawan Berat, Tapi MU Optimistis Bisa Menang
Liga Inggris 11 Maret 2022, 20:39
LATEST UPDATE
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
-
Prediksi Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR