Bola.net - - Klub Liga Inggris, Arsenal nampaknya memiliki rencana ambisius di bulan Januari nanti. Mereka dikabarkan akan mencoba memboyong talenta muda Real Madrid, Vinicius Junior.
Sudah menjadi rahasia umum jika Arsenal tengah membutuhkan tambahan amunisi baru untuk tim mereka. Unai Emery dikabarkan ingin ada penyerang baru karena ia tidak ingin hanya bergantung pada Alexandre Lacazette dan Pierre-Emerick Aubameyang di lini serang mereka.
Emery sendiri kabarnya sudah mengatakan niatannya itu kepada manajemen Arsenal, dan manajemen The Gunners sendiri kabarnya mendukung rencana pelatih asal Spanyol tersebut
Dilansir Don Balon, Arsenal sudah menetapkan target yang cukup ambisius untuk diraih pada bulan Januari nanti. Emery kabarnya ingin merekrut Vinicius Junior dari Real Madrid.
Baca manuver transfer The Gunners untuk pemuda ajaib Real Madrid itu selengkapnya di bawah ini.
Pemuda Berbakat
Pada musim panas lalu, Real Madrid melakukan sebuah pembelian besar. Mereka mendatangkan pemuda 18 tahun dari Brasil, yaitu Vinicius Junior dengan mahar 45 juta Euro.
Vinicius yang digadang-gadang menjadi The Next Neymar ini mengalami kesulitan di Real Madrid. Ia tidak masuk ke tim utama El Real, di mana ia saat ini ditempatkan di tim Castilla Real Madrid.
Arsenal sendiri kabarnya akan memanfaatkan situasi ini untuk membujuk sang pemuda untuk pindah ke London Utara sebagai pemain pinjaman.
Dipertimbangkan
Laporan Don Balon itu mengklaim bahwa Real Madrid nampaknya akan mempertimbangkan tawaran peminjaman dari Arsenal tersebut.
Mereka sadar bahwa Vinicius butuh jam bermain di level tertinggi untuk meningkatkan kemampuannya. Untuk itu mereka merasa Arsenal akan menjadi klub yang sangat ideal untuk sang pemuda.
Namun Real Madrid kabarnya hanya mau meminjamkan sang pemain saja, tanpa ada klausul tambahan seperti pembelian permanen.
Tampil Apik
Vinicius sendiri baru-baru ini tampil menawan di tim utama Real Madrid, di mana ia membuat 2 assist pada pertandingan Copa Del Rey tengah pekan lalu.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lovren: Ramos Lebih Sering Buat Kesalahan Daripada Saya
Liga Champions 2 November 2018, 22:28
-
Tingkatkan Daya Gedor, Real Madrid Kejar Suso
Liga Spanyol 2 November 2018, 17:20
-
Inikah Pembelian Pertama Santiago Solari di Real Madrid?
Liga Spanyol 2 November 2018, 16:20
-
Januari, Arsenal Coba Boyong Vinicius Junior
Liga Inggris 2 November 2018, 16:00
-
Bertahan, Raheem Sterling Dapat Gaji Fantastis di Manchester City
Liga Inggris 2 November 2018, 15:00
LATEST UPDATE
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Drama Final Liga Padel 2025: Tertinggal 0-3, ACDP Comeback Epik 4-3!
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 09:42
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR