Bola.net - - Manajer Manchester United Jose Mourinho dikabarkan telah memberikan isyarat untuk membeli tiga pemain baru pada bursa transfer musim dingin ini.
MU saat ini berada di posisi kedua klasemen sementara Premier League. Mereka mengoleksi 47 poin, terpaut 15 poin dari Manchester City yang ada di posisi puncak.
Setan Merah gagal memepet City karena perjalanan mereka belakangan ini di liga tidak mulus. MU hanya bisa meraup enam poin dari empat pertandingan selama periode Natal kemarin.
Oleh karena itulah, Mourinho disebut berniat untuk memperkuat timnya pada musim dingin ini. Dari kabar yang dilansir oleh Daily Mail, manajer asal Portugal ini disebut siap untuk membeli tiga pemain sekaligus.
Ketiga pemain itu ada di posisi yang berbeda-beda. Yang pertama di posisi bak kanan, lalu bek kiri dan yang terakhir di posisi gelandang serang.
MU sendiri sebenarnya sudah memiliki cukup banyak pemain di sektor bak sayap. Ada Ashley Young, Antonio Valencia, Luke Shaw, Matteo Darmian dan Daley Blind. Akan tetapi dua nama terakhir disebut-sebut bisa saja angkat kaki dari Old Trafford.
Sementara itu untuk sektor gelandang serang, Mou butuh pemain baru yang lebih kreatif untuk menyokong lini depan. Selain itu, ia juga mungkin akan segera kehilangan Henrikh Mkhitaryan dan Marouane Fellaini.
MU sendiri memang harus memperkuat timnya. Sebab posisi mereka saat ini rawan digeser oleh Chelsea. The Blues saat ini ada di posisi ketiga dengan poin 45 dari 21 pertandingan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Disarankan Beli Bek Brighton Ini Seharga 45 Juta Pounds
Liga Inggris 3 Januari 2018, 23:28
-
Januari, Mourino Rencanakan Beli Tiga Amunisi Baru
Liga Inggris 3 Januari 2018, 19:14
-
Kontrak Belum Diperpanjang, Barca Comot Dua Pemain MU Ini?
Liga Inggris 3 Januari 2018, 15:35
-
Tikung Juventus, MU Juga Kejar Emre Can?
Liga Inggris 3 Januari 2018, 15:00
-
Mulia, Pogba Hibur Anak Bola Everton dengan Hadiah Ini
Open Play 3 Januari 2018, 12:44
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58





















KOMENTAR