Jika Tolak Bayern Munchen dan MU, Tottenham Siap Jadikan Harry Kane Pemain dengan Gaji Tertinggi di EPL

Bola.net - Klub Premier League, Tottenham nampaknya masih belum ikhlas berpisah dengan Harry Kane di musim panas ini. Tim asal London Utara itu siap memberikan kontrak dengan nilai yang sangat besar untuk sang striker di musim panas ini.
Hampir 10 tahun terakhir, Kane menjadi sosok yang lekat dengan Tottenham. Sang striker menjadi andalan The Lillywhites di lini serang mereka dan setiap musim ia produktif mencetak banyak gol.
Kane sendiri ramai dikabarkan akan cabut dari Tottenham di musim panas ini. Pasalnya ia sejauh ini masih enggan untuk memperbaharui kontraknya yang habis di tahun 2024 nanti,
Di sisi lain MU dan Bayern Munchen dilaporkan sedang aktif mengejar jasa sang striker. Dilansir The Telegraph, Tottenham sudah menyiapkan rencana untuk mempertahankan sang striker.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Naik Gaji
Laporan tersebut taktik yang dipakai Tottenham untuk mempertahankan Kane adalah dengan memberikannya kontrak baru.
Sang striker diberikan kontrak bernilai sangat besar. Ia akan menerima 400 ribu pounds per pekan jika ia menolak Bayern Munchen dan MU di musim panas ini.
Angka ini naik dua kali lipat dari gaji yang ia terima saat ini di Tottenham. Jadi manajemen Spurs berharap sang striker mau tetap bertahan.
Gaji Termahal
Jika Kane sepakat dengan tawaran kontrak Tottenham, maka ia akan jadi pemain dengan gaji termahal di EPL saat ini.
Hingga detik ini tidak ada satupun pemain EPL yang memiliki gaji lebih dari 400 ribu pounds per pekan. Sebelumnya ada Cristiano Ronaldo, namun Ronaldo per Januari kemarin sudah tidak bermain di EPL.
Kane akan menyamai gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne, di mana sang gelandang saat ini menerima gaji sebesar 400 ribu pounds per pekan juga di City.
Segera Putuskan
Kane sendiri dilaporkan sedang berdiskusi dengan keluarga dan agennya terkait masa depannya.
Sang striker dilaporkan akan segera memberikan jawaban apakah ia akan bertahan atau cabut dari Tottenham di musim panas ini.
Klasemen Premier League
(The Telegraph)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Terungkap, Erik Ten Hag Sebenarnya Ingin Pertahankan David De Gea di MU!
Liga Inggris 11 Juli 2023, 21:32
-
Pantas Gak Laku-laku, MU Banderol Harry Maguire dengan Harga Segini
Liga Inggris 11 Juli 2023, 21:21
-
Meski Sulit, Manchester United Diminta Upayakan Transfer Harry Kane
Liga Inggris 11 Juli 2023, 21:04
-
Sesuai Jadwal, Andre Onana Segera Gabung Manchester United?
Liga Inggris 11 Juli 2023, 20:53
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR