
Bola.net - Manajer Liverpool Jurgen Klopp sama sekali tidak menduga jika timnya bisa menang besar saat berhadapan dengan Leeds United dalam ajang Premier League.
Liverpool menerima kunjungan Leeds pada laga tunda pekan ke-19 Premier League, Kamis (24/2/2022) dini hari WIB. Bermain di Anfield, The Reds menang besar dengan skor 6-0.
Mohamed Salah dan Sadio sama-sama menyumbang dua gol. Dua gol The Reds lainnya masing-masing ditorehkan Joel Matip dan Virgil van Dijk.
Dengan kemenangan ini, Liverpool mengoleksi 60 poin dari 26 pertandingan di Premier League. The Reds cuma terpaut tiga angka dari Manchester City yang masih duduk di puncak klasemen.
Menang Besar
Kemenangan Liverpool atas Leeds ini disambut gembira oleh Jurgen Klopp. Namun, pria asal Jerman tersebut tidak menyangka timnya bisa menang dengan skor sebesar itu.
“Itu bisa terjadi, tapi saya tidak menduganya," kata Klopp seperti dilansir BBC.
"Sangat sulit untuk bertahan man marking melawan kami selama 90 menit. Anda tidak bisa menjaga Mo Salah dalam setiap pertandingan. Itulah masalah yang dimiliki Leeds dan itulah mengapa hasilnya bisa seperti ini."
Siap untuk Laga Berikutnya
Liverpool tidak bisa bersantai setelah menang besar atas Leeds. Pasalnya, mereka sudah ditunggu Chelsea dalam final Carabao Cup pada akhir pekan ini.
“Kami memiliki 10 hari sampai kami memainkan pertandingan liga berikutnya," lanjutnya.
"Kami memiliki dua pertandingan di antaranya di kompetisi yang sama sekali berbeda, satu adalah final dan yang lainnya saya bahkan tidak tahu, perempat final atau babak 16 besar dan mereka adalah pertandingan yang berbeda dan kami harus siap untuk itu juga," pungkasnya.
Klasemen Premier League
Sumber: BBC
Baca Juga:
- 5 Pelajaran Laga Liverpool vs Leeds United: The Reds Dekati Man City! Bisa Juara Gak Ya?
- Rapor Pemain Liverpool Saat Bantai Leeds United: Van Dijk-Matip Kuat, Diaz-Mane-Salah Mantap!
- Liverpool Bantai Leeds United Setengah Lusin, Fansnya Kok Biasa-biasa Aja Ya?
- Klasemen Liga Inggris Usai Liverpool Bantai Leeds United: Puncak Berjarak 3 Poin Saja!
- Man of the Match Liverpool vs Leeds United: Mohamed Salah
- Hasil Pertandingan Liverpool vs Leeds United: Skor 6-0
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Terbaik! Mohamed Salah Sukses Pecahkan Rekor Didier Drogba di Premier League
Liga Inggris 24 Februari 2022, 23:43
-
Legenda Liverpool ini Beri Peringatan Pada Lukaku: Alarm Akan Berbunyi!
Liga Inggris 24 Februari 2022, 20:55
-
Liverpool vs Leeds, Ketika Aksi 'Lionel Matip' Bikin Fans Heboh!
Liga Inggris 24 Februari 2022, 18:29
-
Fakta: Liverpool Juara Liga Inggris Jika Sapu Bersih Sisa Pertandingan
Liga Inggris 24 Februari 2022, 12:00
-
Kata Jurgen Klopp Soal Performa Sadio Mane: Benar-Benar Gila!
Liga Inggris 24 Februari 2022, 10:15
LATEST UPDATE
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
-
Loh? MU Putuskan Tidak Beli Gelandang di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR