
Bola.net - Harry Maguire tidak bisa menemukan kata-kata yang tepat untuk menjelaskan kesulitan Manchester United ketika harus melawan tim-tim paruh bawah klasemen Premier League. Dia tahu masalah ini sudah lama mengganggu MU.
Teranyar, Setan Merah takluk 0-2 dari Watford di Vicarage Road, pekan ke-18 Premier League 2019/20, Minggu (22/12/2019). MU benar-benar bermain buruk pada laga tersebut, Ole Gunnar Solskjaer bahkan menyebut permainan timnya ada di level pertandingan uji coba.
Blunder David De Gea merangkum permainan buruk MU. Mereka gagal menciptakan peluang sampai Paul Pogba dimainkan pada menit ke-64.
Mengapa MU ceroboh saat melawan tim-tim yang lebih lemah? Baca jawaban Maguire di bawah ini ya, Bolaneters!
Belum Tahu
Kebiasaan buruk membuang poin saat melawan tim-tim yang lebih lemah ini sudah jadi masalah MU sejak beberapa musim terakhir. Tercatat, tim Solskjaer bisa memenangkan 73% pertandingan ketika tidak mendominasi penguasaan bola, tapi hanya memenangkan 36% pertandingan saat mendominasi.
Ketika ditanya soal kesulitan ini, Maguire mengaku tidak bisa menemukan penyebab utama kesulitan Mu. Mereka bersiap seperti biasanya, bermain seperti biasanya.
"Itu [biasa kalah saat melawan tim lebih lemah] adalah masalah yang belum benar-benar kami temukan penyebabnya," buka Maguire kepada Sky Sports.
"Kami bekerja keras di sesi latihan dan hanya itu yang bisa kami lakukan. Kami memasuki pertandingan-pertandingan ini sama seperti saat kami melawan tim semacam Manchester City."
Mengecewakan
Kekuatan tim memang tidak bisa dirumuskan hanya dengan melihat posisi klasemen sementara, ada banyak faktor yang perlu dipertimbangkan. Namun, masalah MU ini sudah sangat jelas dan selalu berulang.
"Ini mengecewakan. Saya selalu merasa ketika Anda memainkan pertandingan melawan tim-tim yang disebut lebih lemah di klasemen, gol pertama selalu krusial, sangat penting, dan kami bisa mendapatkan kesempatan itu," imbuh Maguire.
Tidak hanya Maguire, Solskjaer pun tidak bisa benar-benar menjawab masalah tersebut. Ketika ditanya soal kebiasaan buruk MU itu, Solskjaer menjawab:
"Ya, Anda harus bisa meraih setiap poin, setiap inci di lapangan, dan kami tidak layak mendapatkannya," tegas Solskjaer.
Sumber: Sky Sports
Baca ini juga ya!
- Buang Peluang, Jesse Lingard Jadi Penyebab Kekalahan Manchester United?
- Solskjaer Bersikap Biasa Soal Blunder De Gea, Apa Katanya?
- Paul Pogba Kembali dan Manchester United Kalah, Begini Reaksi Solskjaer
- Seburuk Apa Permainan MU? Solskjaer: Seperti Laga Uji Coba
- Man of the Match Watford vs Manchester United: Ismaila Sarr
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lakukan Blunder Fatal, De Gea Dibela Pemain Manchester United
Liga Inggris 23 Desember 2019, 18:10
-
5 Hal yang Membuat Dejan Kulusevski Spesial
Editorial 23 Desember 2019, 16:51
-
Manchester United dan Arsenal Berebut Pemain yang Melampaui Rekor Maradona
Liga Inggris 23 Desember 2019, 16:30
-
Statistik Laga Watford vs Manchester United: Kekalahan Terbesar MU Atas Juru Kunci
Liga Inggris 23 Desember 2019, 15:12
LATEST UPDATE
-
Burnley vs Man Utd: Misteri Menit 61, Mengapa Bruno Fernandes Ditarik Keluar?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:44
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR