
Bola.net - Situasi Donny van de Beek di Manchester United benar-benar jadi pembicaraan panas di Belanda, tanah kelahirannya. Mereka menyayangkan bagaimana potensi Van de Beek terbuang sia-sia di bangku cadangan MU.
Setan Merah merekrut Van de Beek musim panas lalu untuk menyambut musim baru. Namun, faktanya Van de Beek justru lebih sering mengisi bangku cadangan sampai saat ini.
Dia hanya bermain ketika Bruno Fernandes atau Paul Pogba dicadangkan. Masalahnya dua pemain itu sekarang sedang bagus-bagusnya, yang berarti Van de Beek harus terus menonton dari bangku cadangan.
Situasi ini pun diamati oleh Süleyman Öztürk, jurnalis Voetbal Internasional, salah satu media di Belanda. Apa katanya?
Jelas buruk
Öztürk meyakini situasi Van de Beek saat ini jelas terlihat sedang buruk. Tidak perlu analisis mendalam, Van de Beek terlihat jelas kesulitan.
Solskjaer hanya memainkan Van de Beek ketika Bruno Fernandes diisitirahatkan. Alhasil mau tak mau performa Van de Beek akan dibandingkan dengan Bruno, padahal gaya main mereka jauh berbeda.
"Anda tidak bisa mengabaikan fakta bahwa Van de Beek berakhir di situasi yang sangat buruk," ujar Öztürk dikutip dari Express.
"Dia tidak akan pernah mencapai torehan atau status seperti Bruno Fernandes ketika diminta bermain sebagai penggantinya."
"Gelandang Portugal itu senang menjemput bola, sedangkan Van de Beek bergerak mencari ruang menjauhi bola," imbuhnya.
Bruno yang dominan
Öztürk pun mengkritik Solskjaer yang menebar janji manis bahwa Van de Beek akan segera menemukan permainan terbaiknya. Bagi Öztürk, jelas Solskjaer hanya bicara kosong, Van de Beek tidak akan bermain selama masih ada Bruno Fernandes.
"Solskjaer mencoba menjaga ketajaman Van de Beek dan memotivasinya dengan saran untuk bersabar. Namun, faktanya kompetitornya begitu dominan [Bruno] hingga Solskjaer tidak bisa memainkan Van de Beek," sambung Öztürk.
"Saat ini Van de Beek sedang dibohongi pelatihnya. Saran saya: cobalah pergi secepat mungkin jika Anda tidak mau dikekang terlalu lama," tutupnya.
Sumber: Express
Baca ini juga ya!
- Penalti Gagal Timo Werner Bikin Abrahmovich Kesal, Lalu Setelahnya Lampard Dipecat?
- Arsenal Kembali Menang, Suara Fans: Bukayo Saka Ajaib, Sekarang di Atas Chelsea!
- Hampir Selalu Tepat, Pantaskah Mengkritik Liverpool Lamban Beli Pemain?
- Tammy Abraham Kagumi Kerja Keras Timo Werner, Gol Akan Segera Tiba!
- Hasil Pertandingan West Brom vs Manchester City: Skor 0-5
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Gelar Negosiasi Pribadi dengan Gabriel Veron
Liga Inggris 27 Januari 2021, 21:40
-
West Ham Kunci Transfer Jesse Lingard?
Liga Inggris 27 Januari 2021, 21:00
-
Bukan ke Spanyol, Manchester United Kirim Facundo Pellistri ke Belgia?
Liga Inggris 27 Januari 2021, 20:40
-
Manchester United Intip Peluang Daratkan 'The New Michael Ballack'
Bundesliga 27 Januari 2021, 20:20
-
Jarang Bermain, Daniel James Mulai Frustasi di Manchester United
Liga Inggris 27 Januari 2021, 20:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR