Bola.net - Chelsea mengumumkan perampungan transfer Timo Werner dari RB Leipzig pada hari Kamis (18/6/2020) kemarin. Kapten the Blues, Cesar Azpilicueta, percaya bahwa level timnya bisa meningkat dengan kehadiran pria asal Jerman itu.
Semenjak bergabung dengan Leipzig, performa Timo Werner terus menunjukkan peningkatan. Namun yang terbaik pada musim ini, di mana ia sukses membukukan total 32 gol dari 43 penampilan dalam semua ajang.
Namanya pun sempat dikaitkan dengan beberapa klub besar. Sebelum Chelsea datang, awalnya Werner dikaitkan dengan raksasa Inggris lainnya yang berhasil menjuarai Liga Champions musim kemarin, Liverpool.
Werner sudah menyatakan ketertarikannya, namun the Reds tak kunjung bergerak. Pada akhirnya, Werner memilih untuk bergabung dengan Chelsea yang telah siap menebus klausul pelepasannya sebesar 47,5 juta pounds.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Bisa Meningkatkan Level Chelsea
Rampungnya transfer Timo Werner ini membuat Azpilicueta senang. Sebab ia meyakini kalau pemain berusia 24 tahun itu bisa meningkatkan level Chelsea menjadi lebih baik lagi musim depan.
"Dia adalah penyerang yang luar biasa, dengan pengalaman besar di Bundesliga, di mana dirinya telah mencetak banyak gol," buka Azpilicueta kepada Sky Sports.
"Dia punya pengalaman yang bagus di Liga Champions serta pada level internasional bersama Timnas Jerman. Dia akan menjadi tambahan yang besar buat klub kami. Dia mampu meningkatkan level kami," lanjutnya.
Siap Membantu Werner
Namun, menunjukkan kualitas pada musim perdana bukan perkara yang mudah untuk seorang pemain. Dan Werner mungkin akan menghadapi permasalahan yang sama saat membela the Blues musim depan.
Proses adaptasi dibutuhkan, sebab Werner level Bundesliga diyakini tidak seberat Premier League. Azpilicueta sadar akan hal itu, dan bertekad untuk membantu sebisa mungkin agar rekan barunya tersebut bisa segera beradaptasi.
"Seperti yang saya bilang sebelumnya, dia adalah pemain yang luar biasa. Kami tahu bahwa kami harus membantunya untuk menemukan posisi yang tepat untuk mencetak gol," tambahnya.
"Beradaptasi dengan liga secepat mungkin itu penting. Harapannya kami bisa bersaing untuk posisi teratas musim depan," pungkasnya.
(Metro)
Baca Juga:
- 4 Hal Tentang Timo Werner: Pemain Berkecepatan Turbo yang Berlatih dengan Naik Gunung
- 'Like' Kai Havertz dan Kode Menyusul Timo Werner ke Chelsea?
- 3 Kemungkinan Starting XI Chelsea Usai Resmi Dapatkan Timo Werner
- Timo Werner Resmi Merapat, Netizen Tak Sabar Tunggu Ledakan Chelsea Musim Depan
- Timo Werner, Mesin Pencetak Gol Baru Chelsea
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Diprediksi Bisa Atasi Perlawanan Aston Villa
Liga Inggris 19 Juni 2020, 20:48
-
Diincar Chelsea, Leicester City Optimistis Bisa Pertahankan Ben Chilwell
Liga Inggris 19 Juni 2020, 18:00
-
Timo Werner dan 3 Penjualan Termahal RB Leipzig
Editorial 19 Juni 2020, 14:50
-
Editorial 19 Juni 2020, 14:08

LATEST UPDATE
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
-
Man United vs Arsenal: Duo EPL Berebut Wonderkid 18 Tahun Olympiakos yang Lagi Naik Daun
Liga Inggris 18 November 2025, 17:01
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Rekam Jejak Timur Kapadze di Timnas Uzbekistan: Berapa Kemenangan yang Mampu Diraih?
Tim Nasional 18 November 2025, 16:54
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR