
Bola.net - West Ham rupanya belum berhenti diliputi euforia usai mengalahkan Manchester United 1-0 dalam partai putaran ketiga Carabao Cup di Old Trafford, Kamis (23/9/2021) dini hari WIB kemarin. The Hammers kini mengejek Jadon Sancho.
Dalam laga ini, kemenangan West Ham ditentukan oleh gol semata wayang yang dicetak Manuel Lanzini ketika pertandingan baru berjalan sembilan menit.
Usai menyingkirkan Manchester United, West Ham kembali harus berhadapan dengan tim papan atas di putaran selanjutnya, yakni Manchester City.
Troll West Ham
Kamis malam WIB, West Ham masih bersuka cita atas kemenangan di Teater Impian. The Hamemers rupanya masih punya senjata untuk merayakan kesuksesan ini.
Lewat akun media sosial mereka, West Ham mencoba untuk mengejek bintang anyar United, Sancho yang dikelabui oleh Pablo Fornals dengan trik nutmeg.
Ketika coba melakukan pressing di area pertahanan lawan, Sancho ternyata tak bisa menghentikan laju Fornals yang dengan cerdik melakukan gerakan berputar sambil mengolongi dua kaki Sancho.
"Sampai jumpa nanti," tulis West Ham dalam caption unggahan mereka.
See ya later 👋
— West Ham United (@WestHam) September 23, 2021
🥜 @pablofornals pic.twitter.com/ElsRXBs9aH
Pengakuan Solskjaer
Baru-baru ini manajer United, Ole Gunnar Solskjaer mengakui bahwa Sancho masih belum menemukan ritme bermain yang tepat di skuad Setan Merah.
"Saya rasa masalahnya ada pada ritme dan juga kepercayaan diri. Ia belum mengeluarkan performa terbaiknya karena ia belum terlalu banyak bermain," tutur Solskjaer.
"Saya senang memberikannya jam bermain, namun sayangnya kami tidak mendapatkan hasil yang bagus. Jadi seperti yang saya bilang, ia memiliki masalah dalam kualitas, namun tidak dengan usaha," tandasnya.
Sumber: Twitter @WestHam
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Memble, Solskjaer Diminta Lebih 'Keras' ke Anthony Martial
Liga Inggris 24 September 2021, 21:24
-
David De Gea: Bersama Ronaldo, Manchester United Juara Itu Tidak Mustahil
Liga Inggris 24 September 2021, 21:05
-
Solskjaer Pastikan Edinson Cavani Comeback Lawan Aston Villa
Liga Inggris 24 September 2021, 20:32
-
Termasuk Cristiano Ronaldo, 5 Pemain Kunci Manchester United untuk Taklukkan Aston Villa
Liga Inggris 24 September 2021, 19:20
-
5 Alasan Manchester United Bakal Habisi Aston Villa
Liga Inggris 24 September 2021, 19:12
LATEST UPDATE
-
Persik vs Persib: Bojan Hodak Pede Bisa Menang, Beckham Putra Tak Gentar
Bola Indonesia 5 Januari 2026, 13:15
-
6 Rekor Valentino Rossi yang Berpotensi Dipatahkan Marc Marquez di MotoGP 2026
Otomotif 5 Januari 2026, 13:10
-
Gonzalo Garcia dan Seni Kesederhanaan
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 13:05
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10



















KOMENTAR