Bola.net - - Jurgen Klopp mengaku tak mau timnya tumbang dari Napoli namun ia mengakui kekalahan itu akan membuat timnya makin termotivasi untuk bisa mengalahkan Manchester City.
Liverpool tampil jelek saat bertandang ke markas Napoli tengah pekan kemarin di matchday 2 Liga Champions. Penampilan mereka jauh di bawah standar mereka biasanya.
Bahkan selama 90 menit, Liverpool tak bisa memberikan ancaman berarti pada gawang sang tuan rumah. Tak ada satu pun tembakan mereka yang tepat mengenai sasaran.
Liverpool pun dipaksa tumbang dengan skor 1-0. Itu adalah kekalahan kedua Liverpool di semua ajang kompetisi pada musim 2018-19.
Tunjukkan Reaksi
Klopp mengatakan bahwa dirinya tentu tak ingin hasil di Napoli terjadi. Ia berharap di pertandingan melawan City nanti Liverpool bisa memberikan reaksi positif.
“Bagaimana Anda bisa membayangkan, keyakinan saya dalam tim sangat besar dan kami harus - kami ingin - menunjukkan reaksi,” seru Klopp pada situs resmi The Reds.
“Saya tidak ingin kalah di Napoli tetapi jika Anda bertanya kepada saya apa persiapan terbaik, secara mood, adalah kalah dalam sebuah pertandingan. Kami merasakannya sekarang dan kami tidak ingin memiliki perasaan itu lagi sehingga kami akan bertarung dengan semua yang kami miliki untuk hasil yang berbeda,” tegasnya.
Hiburan
Duel Liverpool vs Manchester City ini sendiri dinanti oleh banyak orang. Mereka semua mengharapkan sebuah laga yang seru dan menarik.
Klopp pun memastikan bahwa timnya akan berusaha sebaik mungkin untuk bisa memenuhi ekspektasi itu dan menghibur semua pihak yang menyaksikan laga tersebut.
"Saya telah mengatakannya beberapa kali dan saya dapat mengatakannya lagi: Saya benar-benar berpikir hal yang paling penting, pekerjaan terpenting sepakbola, adalah menghibur orang-orang, karena itu hanya sepakbola dan tidak ada yang lain," katanya.
“Kami tidak menyelamatkan hidup; kami tidak menanam atau menciptakan apa pun; kami tidak pandai dalam operasi. Kami hanya pandai main sepakbola dan jika kami tidak menghibur orang-orang maka mengapa kami memainkannya?"
“Hal itu memang tidak selalu memungkinkan, sayangnya. Dan itu selalu tentang kerja keras - bahkan jika Anda menghibur orang-orang, itu terutama kerja keras. Itu benar-benar hal yang penting dan itulah mengapa kita harus berusaha menciptakan [peluang] secara konstan atau sesering mungkin,” pungkasnya.
Berita Video
Berita Video Cerahnya Masa Depan E-Sports di Mata Hendry Johtree
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Data dan Fakta Premier League: Liverpool vs Manchester City
Liga Inggris 6 Oktober 2018, 16:32
-
Prediksi Liverpool vs Manchester City 7 Oktober 2018
Liga Inggris 6 Oktober 2018, 16:31
-
Guardiola Abaikan Persaingan Pribadi dengan Klopp
Liga Inggris 6 Oktober 2018, 15:30
-
Liverpool vs Man City: Gundogan Akui Sulitnya Bermain di Anfield
Liga Inggris 6 Oktober 2018, 15:00
-
Terungkap, Bernardo Silva Ternyata Sempat Diincar MU
Liga Inggris 6 Oktober 2018, 12:40
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR