
Bola.net - - Gelandang Arsenal, Granit Xhaka membeber rahasia di balik kemenangan timnya atas Huddersfield Town. Xhaka menyebut timnya selalu bersabar dan tidak pernah berhenti berharap sehingga mereka berhasil memetik kemenangan.
Pada pertandingan pekan ke 16 Premier League tadi malam, Arsenal mendapatkan cobaan yang berat. Sang tamu, Huddersfield Town berhasil meredam permainan The Gunners sehingga tim asal London Utara itu kesulitan untuk mencetak gol.
Situasi 0-0 itu bertahan hingga pertandingan memasuki menit ke 82. Namun satu menit berselang, Arsenal sukses unggul atas tim tamu berkat tendangan salto yang dilakukan oleh Lucas Torreira.
Xhaka sendiri mengaku sangat lega timnya akhirnya bisa mengamankan 3 poin pada pertandingan tersebut. "Kami selalu percaya bahwa kami akan memenangkan pertandingan ini," buka Xhaka di halaman resmi Arsenal.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Laga Sulit
Xhaka sendiri memberikan pujian kepada Huddersfield yang ia nilai menjadi lawan yang sangat tangguh untuk timnya sepanjang 90 menit pertandingan.
"Saya pikir ini adalah pertandingan yang sangat sulit karena Huddersfield menggunakan taktik satu lawan satu di sepanjang pertandingan."
"Saya bisa bilang bahwa sangat sulit untuk mengalahkan mereka dan kami tahu betul hal itu sebelumnya. 1-0 dan mendapatkan tiga poin merupakan yang terpenting bagi kami saat ini."
Selalu Percaya
Huddersfield yang saat ini menempati zona degradasi EPL memang diakui Xhaka sangat merepotkan timnya sejak awal laga dimulai.
Namun ia menyebut timnya tidak pernah menyerah dan terus berusaha sehingga akhirnya mereka berhasil mengamankan kemenangan.
"Kami tentu saja terus percaya hingga akhir, dari menit pertama hingga menit ke 90. Memang hal ini tidak selalu mudah, namun kami tetap terus percaya dan hari ini kami menunjukkan karakter yang bagus." tandasnya.
Laga Berikutnya
Arsenal dijadwalkan akan menghadapi Qarabag FK di ajang Liga Europa pada hari Jumat (14/12) mendatang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Datang ke Milan, Gazidis Disambut Pujian Borini
Liga Italia 9 Desember 2018, 18:59
-
Kesabaran, Kunci Arsenal Kalahkan Huddersfield Town
Liga Inggris 9 Desember 2018, 14:40
-
Unai Emery Lega Arsenal Bekuk Huddersfield Town
Liga Inggris 9 Desember 2018, 14:20
-
21 Laga Tanpa Kekalahan, Arsenal Diklaim Masih Bisa Lebih Baik Lagi
Liga Inggris 9 Desember 2018, 13:00
-
Unai Emery Angkat Topi Untuk Lucas Torreira
Liga Inggris 9 Desember 2018, 12:40
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Roma vs Sassuolo - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 10 Januari 2026, 17:00
-
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Charlton, Debut Liam Rosenior
Liga Inggris 10 Januari 2026, 16:49
-
Harry Maguire Bakal Comeback di Laga MU vs Brighton, Tapi...
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:30
-
Marc Klok, Adam Alis, dan 2 Mantan Pemain Persija yang Kini Membela Persib
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 15:28
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR