Bola.net - - Jurgen Klopp tak mau berkomentar soal rumor Liverpool yang berminat memulangkan Philippe Coutinho dari Barcelona. Baginya, Coutinho adalah pemain Barca dan segalanya berjalan baik untuk Coutinho di klub tersebut.
Rumor Coutinho kembali ke Liverpool memang menguat dalam beberapa pekan terakhir. Pemain Brasil ini kesulitan menembus skuat utama Barca karena kalah bersaing dengan pemain-pemain lainnya.
Padahal, kala itu kepergian Coutinho sempat dinilai akan menyulitkan Liverpool. The Reds diprediksi akan kesulitan, tapi yang terjadi justru sebaliknya, Liverpool berhasil memanfaatkan uang hasil penjualan Coutinho untuk mendatangkan banyak pemain-pemain potensial.
Kini, di tengah kesulitan Coutinho, Liverpool dikabarkan bersedia menampungnya kembali, tapi Klopp membantah kabar tersebut. Baca komentar Klopp selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Tak Ada yang Perlu Dikatakan
Menurut Klopp, jelas, tak ada yang perlu dikatakan soal Coutinho. Dia tak mau bicara soal itu, baginya Coutinho adalah pemain Barca dan Liverpool akan selalu menghormati itu.
"Itu [rumor Liverpool-Coutinho] adalah sesuatu yang tak mau saya bicarakan. Saya tak akan mengatakan apakah itu adalah transfer potensial atau sejenisnya," tegas Klopp di fourfourtwo.
"Tak ada yang perlu dikatakan. pa pun yang saya katakan akan membuka cerita baru, dan jels tak ada cerita."
"Phil [Coutinho] di Barcelona, dan saya tahu dia menyesuaikan diri dengan baik, dan semuanya berjalan baik," sambung Klopp.
Kontrak Baru

Lebih lanjut, masa depan Klopp di Liverpool juga sempat didiskusikan. Mantan pelatih Borussia Dortmund ini menandatangani perpanjangan kontrak enam tahun pada 2016 lalu, dan Klopp tak tertarik membicarakan kontrak lainnya di Anfield.
"Saya akan sangat senang jika mereka tidak datang saat ini [kontrak baru] karena saya tak mau memikirkan soal itu."
"Saya masih punya banak waktu, akan ada banyak perubahan sebelum itu [2022] tetapi saya tak mau memikirkannya saat ini. Saya sangat fokus pada tahun ini, dan tahun depan, lalu kita lihat apa yang akan terjadi," tutupnya.
Berita Video
Cristiano Ronaldo memulai kariernya di dunia sepak bola profesional bersama Sporting tahun 2002 lalu. Ia merupakan produk binaan tim muda Sporting, namun hanya bertahan di skuat senior selama satu musim.
#10yearschallenge adalah unggahan berbentuk foto yang membandingkan rupa wajah seseorang 10 tahun lalu
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Data dan Fakta La Liga: Barcelona vs Leganes
Liga Spanyol 19 Januari 2019, 14:32
-
Prediksi Barcelona vs Leganes 21 Januari 2019
Liga Spanyol 19 Januari 2019, 14:31
-
Klopp Bantah Rumor Liverpool Tertarik Pulangkan Coutinho
Liga Inggris 19 Januari 2019, 13:00
-
Barca dan Madrid Ditunggu Lawan Berat di Perempat Final Copa del Rey
Liga Spanyol 19 Januari 2019, 02:45
-
Levante Telat Komplain, Barcelona Tak Didiskualifikasi dari Copa del Rey
Liga Spanyol 19 Januari 2019, 02:20
LATEST UPDATE
-
Benarkah Ruang Ganti Real Madrid Retak?
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 15:54
-
Real Madrid vs Atletico Madrid: Dendam Bellingham dan Pengorbanan Demi Mbappe
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 15:33
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR