
Bola.net - Kontroversi tercipta ketika Chelsea dan Manchester United saling bertatap muka di Premier League, Minggu (28/2/2021). Banyak yang beranggapan kalau the Red Devils selaku tim tamu seharusnya mendapatkan penalti.
Kejadiannya berawal dari tendangan bebas Marcus Rashford pada menit ke-13. Sepakannya menemui sasaran, namun bisa ditepis Edouard Mendy. Mason Greenwood beserta Callum Hudson-Odoi pun berduel di kotak penalti untuk merebut bola liar.
Dalam prosesnya, terlihat jelas kalau tangan Hudson-Odoi mengenai bola yang memantul. Namun wasit membutuhkan konsultasi dengan tim VAR hingga harus melihat tayangan ulang kejadian di pinggir lapangan untuk memastikan.
Wasit bernama Stuart Atwell tersebut membuat keputusan setelah melihat kejadian ulang. Ia tidak memberikan hadiah penalti dan tetap melanjutkan pertandingan seperti biasanya. Jelas, keputusan itu mengundang reaksi dari berbagai pihak.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Penjelasan Premier League
Situasi di luar lapangan, baik di media sosial maupun ruang pandit berbicara, langsung memanas. Tentu, mereka butuh penjelasan yang logis soal mengapa wasit tidak memberikan penalti kepada Manchester United.
Untuk meredakan suasana, Premier League pun merilis pernyataan seputar kejadian tersebut. Mereka meyakini kalau Hudson-Odoi tidak melakukan handsball karena tangannya tidak bergerak ke arah bola.
"VAR meminta wasit untuk melihat kembali insiden tersebut, namun dia tetap bertahan pada keputusannya di lapangan karena merasa kalau Hudson-Odoi tidak menggerakkan tangannya ke arah bola," tulis Premier League.
Pengakuan Luke Shaw
Pernyataan Premier League nampak kontradiktif dengan apa yang bek Manchester United, Luke Shaw, dengar di lapangan. Pria berusia 25 tahun tersebut tahu bahwa wasit memberikan penjelasan kepada Harry Maguire kalau itu adalah penalti.
"Wasit bahkan berkata kepada H [Harry Maguire] bahwa jika dia berkata kalau itu penalti, akan ada banyak obrolan yang terjadi setelah laga. H diberi tahu kalau itu adalah penalti," ujarnya kepada Sky Sports usai pertandingan.
Terlepas dari insiden kontroversial tersebut, pertandingan kali ini berlangsung cukup sengit. Kedua tim sama-sama menghasilkan peluang berbahaya. Sayangnya, pertandingan berakhir imbang 0-0.
(Football.london)
Baca Juga:
- 5 Pelajaran Chelsea vs Manchester United: Kelemahan the Red Devils Terekspos Jelas
- Man of the Match Chelsea vs Manchester United: Luke Shaw
- Hasil Pertandingan Chelsea vs Manchester United: Skor 0-0
- Siapa Bilang AC Milan tak Bisa Mengalahkan Manchester United?
- Pengakuan Thomas Tuchel: Saya Pernah Berjuang Merekrut Bruno Fernandes
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Ditahan Imbang Chelsea, Kontribusi Bruno Fernandes Dipertanyakan
Liga Inggris 1 Maret 2021, 20:20
-
Gary Neville: Manchester United Harusnya Dapat Penalti!
Liga Inggris 1 Maret 2021, 19:20
-
Selamatkan Manchester United dari Kekalahan, David De Gea Hepi
Liga Inggris 1 Maret 2021, 18:00
-
Hasil Imbang Tidak Cukup untuk Jadi Juara, Wahai Manchester United!
Liga Inggris 1 Maret 2021, 17:20
-
Imbang Lawan Chelsea, Penyelesaian Akhir Manchester United Jadi Sorotan
Liga Inggris 1 Maret 2021, 15:50
LATEST UPDATE
-
Penyebab Italia Sulit Maju Menurut Fabregas: Kolot, Terlalu Kaku, dan Anti Pemain Muda
Liga Spanyol 19 November 2025, 14:44
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Debut Sempurna Kiper Manchester United di Timnas Belgia
Liga Inggris 19 November 2025, 11:59
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR