
Bola.net - Segala cara dilakukan Tottenham untuk mempertahankan Harry Kane. Tidak hanya dengan memagarinya dengan biaya transfer selangit, tetapi sekarang ada sodoran kontrak baru.
Tottenham kabarnya mulai kalang kabut setelah Bayern Munchen masuk mode serius untuk mendatangkan Kane. Tawaran pertama Munchen senilai 60 juta Poundsterling ditolak kubu Tottenham.
Munchen belum menyerah, tetapi tidak ada indikasi Die Roten akan mengiyakan akan membayar sebesar 100 juta Poundsterling seperti yang diminta The Lilywhites.
Untuk berjaga-jaga, Tottenham mengambil langkah untuk memberikan Kane sodoran kontrak baru. Hanya saja, tawaran ini digantung oleh sang pemain.
Kenaikan Gaji
Laporan soal tawaran kontrak baru itu sendiri diungkapkan oleh The Guardian. Kontrak baru ini menawarkan kenaikan gaji yang signifikan.
Gaji Kane sekarang berada di angka 200 ribu Poundsterling per pekannya. Tidak disebutkan berapa gaji yang ditawarkan Tottenham.
Tidak hanya itu, Kane tidak hanya akan diberi kontrak jangka pendek. Mengingat usianya baru masuk 30 tahun pada 28 Juli mendatang, Tottenham berencana memberikan kontrak berdurasi lumayan panjang.
Tidak Selagi Bursa Transfer Masih Buka
Dijelaskan dalam laporan tersebut, Kane belum mau mengiyakannya.Atau lebih spesifiknya, Kane tidak akan menerima tawaran kontrak baru selagi bursa transfer terbuka.
Bursa transfer musim panas 2023 sendiri baru akan ditutup pada 1 September 2023. Jadi masih ada waktu cukup panjang bagi sang pemain melihat opsi yang ada.
Keputusan Kane ini jadi indikasi bahwa sang pemain sebetulnya ingin pergi. Namun, ia juga tetap membuka kesempatan untuk bertahan di Tottenham.
Tidak Masalah ke Luar Inggris
Menurut laporan yang sama, Kane sebenarnya berharap bisa pindah klub, tetapi tetap di Inggris. Impiannya adalah memecahkan rekor gol milik Alan Shearer.
Hanya saja, jika memang opsi yang ada hanya ke Bayern Munchen, Kane tidak masalah. Yang jelas, Kane menunggu lampu hijau dari Tottenham.
Sumber: The Guardian
Bacaan Terkait:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kontrak Baru dari Tottenham Digantung Harry Kane
Liga Inggris 6 Juli 2023, 04:25
-
Percobaan Pertama Gagal, Bayern Siapkan Tawaran Kedua untuk Harry Kane
Bundesliga 5 Juli 2023, 01:24
-
Kena Batunya, Harga Jual Harry Kane Bisa Turun Sepuluh Kali Lipat
Liga Inggris 4 Juli 2023, 00:05
LATEST UPDATE
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
-
Persik vs Persib Bandung: Dewangga Kecewa Maung Bandung Tertahan di Kediri
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 13:42
-
Soal Manajer Baru, Gary Neville Minta MU Tidak Coba-coba Lagi
Liga Inggris 6 Januari 2026, 13:27
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR