
Bola.net - Langkah Manchester United untuk mendatangkan Jean-Clair Todibo ke Old Trafford semakin terjal. Nice selaku pemilik sang bek dilaporkan ogah untuk menjualnya ke Manchester United.
Sudah menjadi rahasia umum bahwa Manchester United sedang mencari bek tengah baru. Erik Ten Hag kekurangan bek tengah di timnya, karena Raphael Varane dilaporkan akan cabut di musim panas nanti.
Jean-Clair Todibo menjadi salah satu bek yang konsisten dikaitkan dengan Manchester United. Setan Merah dikabarkan kepincut dengan mantan bek Barcelona tersebut.
Namun MU nampaknya bakal gigit jari. Karena Nice ogah menjual sang bek kepada Setan Merah.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Ogah Kehilangan

Direktur olahraga Nice, Florent Ghisolfi menjadi sosok yang memastikan bahwa timnya tidak mau berpisah dengan Todibo.
Ia menyebut sang bek sudah menjadi bagian penting dari tim mereka. Kehilangan Todibo diyakini akan mengganggu stabilitas Nice.
"Kami ingin memiliki kestabilan di dalam tim kami, dan itu hanya bisa terjadi jika kami mempertahankan pemain-pemain terbaik kami," ungkap Ghisolfi kepada Entwisle.
Pertahankan Sekuat Tenaga

Lebih lanjut, Ghisolfi tahu bahwa sulit bagi timnya untuk menahan Todibo dari kejaran Manchester United.
Namun ia menegaskan pihaknya akan melakukan segala cara agar sang bek tetap bersama dengan mereka di musim depan.
"JC [Todibo] adalah salah satu pemain terbaik kami. Itulah mengapa kami akan mempertahankannya dari kejaran klub lain," ia menandaskan.
Ingin Bergabung

Menurut kabar yang beredar, Manchester United punya peluang yang besar untuk mengamankan jasa Todibo di musim panas nanti.
Sang bek dikabarkan tertarik bermain di Inggris dan ia siap bergabung dengan Manchester United.
Klasemen Premier League
(Entwisle)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pemain Seperti Antony Mungkin Belum Paham Arti Bela Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2024, 13:00
-
Mengenal Omar Berrada, CEO Baru MU yang Berjasa Datangkan Erling Haaland ke Man City
Liga Inggris 21 Januari 2024, 08:30
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 20-23 Januari 2024
Liga Inggris 21 Januari 2024, 08:03
-
Atas Titah Ronaldo, Al-Nassr Coba Bajak Casemiro dari MU
Liga Inggris 21 Januari 2024, 07:00
-
Lagi, Nice Tegaskan Tidak Akan Jual Jean-Clair Todibo ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2024, 06:40
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR