Bola.net - Legenda Arsenal Harry Maguire merasa bahwa Harry Maguire memang bek yang top dan layak untuk dibeli mahal oleh Manchester United.
Setan Merah membeli Maguire dari Leicester City dengan harga yang diyakini berkisar 80 juta pounds. Harga itu lebih mahal dari yang dikeluarkan oleh Liverpool saat membeli Virgil Van DIjk dari Southampton.
Namun banyak pihak yang merasa bahwa Maguire tak layak dihargai semahal itu. Banyak juga yang menyebut bahwa ia tak layak dibandingkan dengan Van Dijk.
Bek berusia 26 tahun itu sendiri sejauh ini sudah tampil sebanyak empat kali bersama dengan United. Cukup banyak yang memuji performa defender Timnas Inggris tersebut.
Pujian Wright
Salah satu yang memuji Maguire adalah Wright. Eks penyerang The Three Lions itu menyebut bahwa United memang pantas membelinya dengan harga selangit karena ia memang bek yang top.
"Ia pemain sepakbola yang bagus, pemain sepakbola yang sangat bagus," puji Wright pada ITV.
"Ia naik level di liga, ia jadi lebih baik. Sekarang ia harus ke Man Utd dan itu benar-benar puncak [karirnya]," serunya.
"Mereka sudah membayar uang itu untuknya karena ia memang layak dibeli semahal itu," pungkasnya.
Gagal Paham
Sebelumnya, Diogo Jota mengaku tidak habis pikir dengan harga mahal Maguire. Meskipun begitu, penyerang Wolverhampton ini menghormati mekanisme pasar transfer yang berlaku.
"Tentu saja, itu adalah angka yang sulit dijelaskan. Bursa transfer pemain pada saat ini tidak realistis. Tetapi, itu tidak terkait dengan saya, itu terkait dengan tim dan kehidupan kami," ucap Diogo Jota.
"Kami hanya perlu untuk tetap menghormati harga tersebut," sambung pemain asal Portugal ini.
(ITV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Vidic Sebut Drogba Tak Cuma Kuat, Tapi Juga Striker yang Cerdas
Liga Inggris 9 September 2019, 21:24
-
Duo Manchester Berebut Wonderkid Benfica
Liga Inggris 9 September 2019, 21:00
-
Pengakuan Vidic: Pernah Nyaris Dibogem Drogba di Final UCL
Liga Champions 9 September 2019, 20:54
-
Eric Bailly Comeback Sebelum Akhir Tahun?
Liga Inggris 9 September 2019, 20:40
-
Kata Vidic Soal Suarez: Beda dari Aguero, Tapi Tetap Haus Gol
Liga Inggris 9 September 2019, 20:26
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52




















KOMENTAR