
Bola.net - Michael Carrick akhirnya harus angkat kaki dari Middlesbrough. Ia resmi dipecat setelah hampir tiga tahun menangani tim.
Keputusan ini muncul karena performa Boro yang menurun drastis di akhir musim. Mereka hanya mampu finis di posisi sepuluh klasemen akhir Championship.
Meski sempat bersaing untuk posisi play-off, Middlesbrough takluk di tiga dari lima pertandingan terakhir. Mereka hanya unggul empat poin dari batas play-off.
Selain Carrick, Jonathan Woodgate yang menjadi asisten pelatih juga ikut dilepas. Keputusan ini diumumkan dalam pernyataan resmi klub.
Pernyataan Resmi dari Klub

Middlesbrough secara resmi mengonfirmasi perpisahan dengan Carrick melalui pernyataan singkat. Mereka berterima kasih atas jasa Carrick dan staf pelatih yang telah bekerja keras selama ini.
"Middlesbrough Football Club pada hari ini resmi berpisah dengan pelatih kepala Michael Carrick," bunyi pernyataan klub.
"Asisten Michael, Jonathan Woodgate dan Graeme Carrick, juga telah meninggalkan klub.
"Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada Michael, Jonathan, dan Graeme atas kerja keras dan dedikasi mereka yang tak tergoyahkan.
"Kami mendoakan yang terbaik untuk masa depan mereka. Klub tidak akan memberikan komentar lebih lanjut pada tahap ini."
Steve Cooper Jadi Calon Pengganti

Menurut kabar talkSPORT, Steve Cooper menjadi kandidat kuat untuk posisi pelatih kepala yang kosong. Cooper memiliki reputasi yang baik di Championship.
Cooper sebelumnya dipecat Leicester City pada November, namun namanya tetap masuk radar klub-klub yang butuh pelatih berpengalaman. Ia pernah membawa Nottingham Forest promosi ke Premier League pada 2022.
Selain itu, Cooper juga pernah dua kali membawa Swansea City ke posisi enam besar Championship, meski gagal promosi. Pengalaman itu menjadi modal penting jika ditunjuk menangani Middlesbrough.
Sumber: talkSPORT
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Dapat Dukungan untuk Gantikan Erik Ten Hag di MU
Liga Inggris 14 Oktober 2024, 05:34
-
Legenda MU Ini Siap Jadi Pengganti Erik Ten Hag di Old Trafford
Liga Inggris 8 Oktober 2024, 21:32
-
Eks CEO MU Ungkap 3 Pembelian Pemain Terbaiknya: Tak Ada Nama Cristiano Ronaldo
Liga Inggris 6 Februari 2024, 16:45
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR