
Bola.net - Rene Meulensteen turut mengomentari aktivitas transfer Manchester United di musim panas ini. Ia menilai lambatnya pergerakan MU di bursa transfer ini akan menyulitkan Erik Ten Hag.
Mulai musim depan, Manchester United memiliki manajer baru. Mereka mempercayakan posisi juru taktik kepada Erik Ten Hag yang empat musim terakhir menangani Ajax Amsterdam.
Sejak ditunjuk, Ten Hag dilaporkan ingin merekrut beberapa pemain baru. Namun nyatanya hingga hari ini belum ada satupun pemain yang merapat ke Old Trafford.
Meulensteen mengaku resah melihat pergerakan Manchester United saat ini. "Sejujurnya, aktivitas mereka [MU] di bursa transfer cukup mengkhawatirkan," ujar Meulensteen kepada talkSPORT.
Baca komentar lengkap eks tangan kanan Sir Alex Ferguson itu di bawah ini.
Tertinggal Jauh
Menurut Meulensteen, rival-rival MU cukup gesit di bursa transfer kali ini. Jadi ia menilai Setan Merah bakal menderita jika mereka tidak segera mendatangkan pemain baru.
"Coba anda lihat pergerakan Manchester City dan Liverpool yang sama-sama merekrut Erling Haaland dan Darwin Nunez. Mereka berhasil memperkuat tim mereka untuk musim depan,"
"Di sisi lain, Manchester United semakin jauh tertinggal dari mereka jika mereka tidak lekas mendatangkan pemain baru berkualitas dalam waktu dekat ini,"
Bikin Ten Hag Sengsara
Lebih lanjut, Meulensteen menyebut bahwa MU harus segera bergerak di bursa transfer. Jika tidak, Ten Hag bakal kesulitan mempersiapkan tim jika pemain baru tidak segera datang.
"Pekerjaan ini merupakan sebuah langkah besar bagi Ten Hag. Dia perlu waktu untuk menjelaskan ide dan juga cara kerjanya ke ruang ganti United, karena situasi mereka cukup bermasalah, sehingga ia harus lekas mengatasi masalah itu,"
"Jika Ten Hag memiliki skuat yang nyaris sama seperti musim lalu, maka ia akan mendapatkan pekerjaan yang sangat sangat sulit di musim depan," ujarnya.
Fokus Satu Transfer
Laporan yang beredar menyebut ada satu hal yang membuat MU lambat di bursa transfer. Mereka memfokuskan diri seutuhnya untuk satu transfer besar.
Setan Merah dilaporkan ingin mengunci transfer Frenkie De Jong, di mana proses negosiasi transfer ini sudah berlarut-larut.
Klasemen Akhir Premier League
(talkSPORT)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fans MU Tenang Aja, Kecil Kemungkinan Ronaldo Pergi!
Liga Inggris 26 Juni 2022, 23:55 -
Walah, Ronaldo Diklaim tak Bahagia dan Siap cabut dari Manchester United
Liga Inggris 26 Juni 2022, 21:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Chelsea vs Liverpool 4 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:08 -
Oliver Glasner Tidak akan Pikir Dua Kali untuk Gabung MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:52 -
Inilah Deretan Laga yang Harus Dijalani Liverpool Tanpa Alisson
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:51 -
Prediksi Inter Milan vs Cremonese 4 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:48 -
Didesak Boikot Israel dari Piala Dunia 2026, Begini Respon FIFA
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 10:40 -
Hasil FP1 MotoGP Mandalika 2025: Luca Marini dan Honda Catat Waktu Tercepat
Otomotif 3 Oktober 2025, 10:40 -
Misteri Senne Lammens di MU: Sebenarnya Kiper Utama atau Pelapis Sih?
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:36 -
Mengapa Transfer Robert Lewandowski ke AC Milan Tak Semudah yang Dibayangkan?
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:35
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR